Kamasean 'Idol' Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme Lewat Lagu: Politik Berbeda Itu Nggak Masalah

Jumat 10 Jun 2022, 19:36 WIB
Kamasean Matthews. (ist)

Kamasean Matthews. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebagai generasi bangsa yang memiliki jiwa nasionalisme, penyanyi Kamasean Matthews mengaku bangga bisa terlibat dalam gerakan Indonesia Serasi yang bertujuan menyebarkan pesan-pesan positif tentang menjaga persatuan bangsa.

"Kalau punya satu impian menyampaikan pesan ke banyak orang, paling mudah diterima lewat musik," tutur Kamasean Matthews, Kamis (9/6/2022).

Penyanyi jebolan Indonesian Idol itu merasa gerakan Indonesia Serasi juga berguna untuk membangkitkan semangat di tengah pandemi Covid-19 masih mewabah dan suasana politik di Indonesia yang kian memanas jelang Pilpres 2024.

Menurut Kamasean, masyarakat perlahan kembali ke kehidupan normal.

"Gerakan ini penting bisa membantu kita kembali bangkit lagi, soal pilihan politik berbeda itu nggak masalah, yang penting perbedaan tetap baik-baik saja," jelas penyanyi yang akrab disapa Sean ini.

Dalam gerakan Indonesia Serasi, Sean menyampaikan pesan lewat lagu.

Lagu tersebut mengambil notasi lagu daerah dengan judul 'Ampar Ampar Pisang' dan 'Baris Barantai'

"Seru, lirik lagu daerah ditulis ulang dengan lirik berunsur nasionalis tentang keserasian dan kebersamaan bangsa Indonesia," ucap Kamasean.

Selain Sean, gerakan Indonesia Serasi juga melibatkan sejumlah musisi dan selebritas papan atas lainnya diantaranya Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Ahmad Dhani, Opick, Deddy Corbuzier, Pamela Bowie, Ustaz Das'ad Latif, Habib Husein Ja'far, Pastor Gilbert, Jessica Mila, Cici Faramida, Siti KDI, Daniel Mananta, Ammar Zoni, Melly Goeslaw, dan sebagainya.

Gerakan Indonesia Serasi juga didukung pihak Kepolisian dan tokoh-tokoh nasional seperti Alissa Wahid, Addie MS, Kak Seto, Ahmad Najib Burhani, dan lainnya. (*/mia)

Berita Terkait

News Update