Real Madrid Semakin Dekat Datangkan Tchouameni, Calon Penerus Lini Tengah Los Blancos

Rabu 08 Jun 2022, 10:19 WIB
pemain AS Monaco, Aurelien Tchouameni (foto/twitter @atchouameni)

pemain AS Monaco, Aurelien Tchouameni (foto/twitter @atchouameni)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Real Madrid semakin dekat mendatangkan pemain AS Monaco, Aurelien Tchouameni. Kabari ini telah diumumkan oleh pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano.

Dalam unggahan foto di instagram pribadinya, Selasa (7/6/2022) waktu setempat, Fabrizio menyebutkan jika Real Madrid telah menjalin pembicaraan dengan Monaco terkait transfer Tchouameni.

"Real Madrid siap untuk mengontrak Aurelien Tchouameni dari AS Monaco dengan kesepakatan permanen," demikian tulis Fabrizio.

Lebih lanjut Fabrizio membeberkan jika Tchouameni sepakat gabung dengan Los Blancos dengan kontrak berdurasi lima tahun atau tepatnya hingga 2027 mendatang.

Fabrizio, yang juga merupakan seorang jurnalis mengatakan Real Madrid harus merogoh kocek sebesar 80 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun untuk mendatangkan Tchouameni.

Jika rumor itu benar, Tchouameni tentunya bakal menjadi calon penerus di lini tengah Real Madrid.

Sebagaimana diketahui, Los Blancos selalu mengandalkan Casemiro, Luka Modric, dan Toni Kroos di lini tengah dalan beberapa musim terakhir. Tiga pemain ini pun mampu membawa tim menyabet gelar-gelar bergengsi.

Akan tetapi baik Casemiro, Modric, dan Kroos kini tidak muda lagi, mengingat usia mereka sudah di atas 30 tahun.

Real Madrid sendiri telah memiliki gelandang berusia muda. Sebut saja Federico Valverde (23) dan Eduardo Camavinga (19).

Jika memang benar terjadi, Tchouameni kemungkinan besar bakal diduetkan dengan Valverde dan Camavinga di area tengah Real Madrid.

Jadi bukan tidak mungkin, mereka bertiga akan menjadi penerus Casemiro, Modric, dan Kroos di lini tengah Los Blancos.

Berita Terkait

News Update