Tak hanya tiket, ia juga mewajibkan wisatawan menggunakan pemandu dari warga lokal.
"Setiap turis harus memakai jasa tour guide dari warga lokal di sekitar kawasan Candi Borobudur, guna menumbuhkan sense of belonging terhadap tempat wisata tersebut," jelas Luhut.
Harga Tiket Candi Borobudur 2022
Menurut pantauan Poskota, harga tiket Candi Borobudur sebelumnya berkisar Rp50.000 untuk wisatawan lokal.
Adapun perbedaan kategori, yakni Rp25.000 untuk anak usia 3-10 tahun dan di bawah usia tiga tahun tidak dikenakan biasa.
PT Taman Wisata Candi Borobudur juga memberikan penawaran menarik bagi rombongan, yaitu Rp25.000 per orang, berlaku untuk pelajar dan mahasiswa.
Sedangkan turis asing dewasa dibanderol sekitar Rp350.000 dan anak-anak Rp210.000.