Geram! Disebut Pernikahannya dengan Adik Jokowi sebagai Perkawinan Politik, Ketua MK Anwar Usman: Saya Bukan Parpol Kok

Sabtu 04 Jun 2022, 09:50 WIB
Ketua MK Anwar Usman dan adik kandung Presiden Jokowi, Idayati. (foto: ist)

Ketua MK Anwar Usman dan adik kandung Presiden Jokowi, Idayati. (foto: ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman membantah anggapan yang menilai pernikahannya dengan adik Presiden Joko Widodo (Jokowi), Idayati sebagai perkawinan politik.

Anwar menegaskan, dirinya bukan bagian dari partai politik, sehingga tidak ada maksud lain di balik pernikahannya dengan Idayati.

"Misalnya ada yang menuding, sekarang saya nikah dengan beliau adalah perkawinan politik. Lah saya bukan parpol kok, apa yang saya cari?" kata Anwar dikutip dari kanal YouTube Mahkamah Konstitusi RI, Sabtu 4 Juni 2022.

Anwar menambahkan, pernikahannya dengan Idayati pun tak ada kaitannya dengan pemilihan presiden (Pilpres) 2024. 

Dia juga membantah jika ada yang mengkaitkan pernikahannya dengan sengketa Pilpres 2019. 

Saat itu, MK memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Anwar menegaskan, dirinya baru mengenal Idayati pada Oktober 2021. 

Sementara pada saat Pilpres 2019, dia masih hidup dengan almarhumah istrinya.

"Apakah saya tahu? Dan saya tidak kenal kok, demi Allah. Kita kenal Oktober 2021, enggak ada hubungannya," tegas Anwar.

Lagipula, kata Anwar, Jokowi juga tak bisa lagi menjadi capres sebab sudah menjabat sebagai presiden selama dua periode.

"Saya kadang-kadang ngomong, lha untuk apa? Pak Jokowi juga tidak lagi ikut Pilpres 2024, sudah dua periode," kata Anwar.

Meski begitu, Anwar dapat memakluminya. Dia mengatakan bahwa profesinya memang kerap menjadi sasaran fitnah dan caci maki.

Berita Terkait
News Update