TANGERANG,POSKOTA.CO.ID - Warga Kenanga, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Banten, digegerkan dengan penemuan mayat bayi yang baru dilahirkan terbungkus di dalam kantong plastik hitam, Rabu (25/5/2022) siang.
Bayi malang tersebut diduga sengaja dibuang orang tuanya karena malu hasil hubungan gelap. Mayat bayi berjenis kelamin perempuan tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang warga di pekarangan rumah.
Saat ditemukan, kondisi bayi tersebut diduga baru saja dilahirkan karena masih lengkap dengan tali pusarnya.
Suryani, salah seorang saksi mata mengatakan, dirinya baru saja pulang dari pasar. Tiba-tiba melihat seekor kucing membawa plastik hitam di pekarangan rumah. "Saya kira kucing itu bawa ikan yang baru saya beli di pasar. Ternyata pas dibuka isinya bayi," kata Suryani.
Sementara, Hujajih, ketua RT setempat mengaku bahwa di wilayahnya tidak ada wanita yang sedang hamil tua. Dirinya menduga, orang tua bayi malang tersebut berasal dari luar wilayah.
"Kalau disini tidak ada yang lagi hamil tua. Sepertinya ini yang membuang bayi berasal dari luar," ungkapnya.
Untuk mengungkapkan kasus ini, pihak Polsek Cipondoh menerjunkan anjing pelacak ke lokasi penemuan mayat bayi tersebut. Diketahui, saat ini mayat bayi yang baru dilahirkan tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang untuk diautopsi. Kasus tersebut kini ditangani Polsek Cipondoh, (Veronica Prasetio).