BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Mayat pria bertato ditemukan tewas bersimbah darah dengan Luka sayatan di bagian leher, yang ditemukan di samping bangunan kosong Jalan Raya CBL, Kampung Telar Rt 02 RW 01 Desa Muktiwari, Cibitung, Kabupaten Bekasi, Selasa (17/5/2022) lalu.
Jasad pria bertato tersebut ditemukan ditemukan pukul 16.00 WIB.
Dari informasi yang dihimpun Poskota.co.id, korban merupakan laki laki berinisial I alias K, dengan usia diperkirakan 35 tahun.
Saat ditemukan, jasad tersebut memiliki ciri-ciri bertato lengan kanan dan kiri, memakai Jeans dan kaos dalam hitam (singlet).
Pantauan Poskota.co.id di lokasi kejadian, bangunan kosong tak berpintu tersebut nampak tak terurus oleh pengelola atau pemilik.
Di samping bangunan tersebut juga terlihat rumput rumput liar yang mejalar, dan ilalang yang meninggi.
Di area tersebut juga terlihat bangunan tempat korban ditemukan tewas di pasang garis kepolisian.
Lebih lanjut, bangunan kosong juga nampak rombeng, hal ini terlihat karena beberapa dinding tembok rubuh, hancur dan rusak.
Diketahui bahwa terdapat pintu masuk kosong di bagian belakang, diduga menjadi akses pelaku dan korban saat melakukan aksinya, di samping itu, terlihat membentang kali CBL persis di belakang bangunan tersebut.
Terdapat bercak darah di tembok, area korban ditemukan juga terlihat Banyaknya sampah liar dan didominasi oleh tumpukan styrofoam, di samping rerumputan.
Tak hanya itu, akses jalan menuju Lokasi atau bangunan tersebut, terliihat sangat rusak parah. Jarang pengguna jalan baik roda dua maupun roda empat melintas baik siang maupun malam.