Ucapan selamat ultah untuk Ustadz Abdul Somad dari Edy Rahmayadi (Foto: instagram/Edy_Rahmayadi)

NEWS

Ucapkan Selamat Ultah, Edy Rahmayadi Sebut UAS Ulama Panutan Meski Diusir dari Singapura Kemarin

Rabu 18 Mei 2022, 15:58 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi  ucapkan selamat ulang tahun kepada Ustadz Abdul Somad (UAS) yang ulang tahun pada hari ini, Kamis (18/5/2022).

Sambil ucapkan selamat ultah, Edy Rahmayadi sebut UAS ulama panutan bagi dirinya. Meski demikian, Edy tidak menyinggung masalah Ustadz Abdul Somad yang dideportasi dari Singapura.

Diketahui sebelumnya, UAS ‘diusir’ dari Singapura tanpa alasan yang jelas dari pemerintah setempat. Pihak imigrasi juga tidak menyebutkan mengapa rombongan UAS harus kembali ke Batam.

 

Ternyata, UAS merayakan ulang tahunnya pada hari ini yang seharusnsya dilewatinya saat liburan keluarga di Singapura.

Oleh karena itu, Edy Ramhayadi mengucapkan selamat ultah serta menyebut bahwa UAS sudah seperti sahabatnya sendiri.

Berikut ini ucapan yang diunggah Edy Rahmayadi di Instagramnya @Edy_Rahmayadi:

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Edy Rahmayadi (@edy_rahmayadi)

 

Selain seorang ulama panutan, beliau juga sudah seperti sahabat bahkan keluarga saya sendiri, sikap tawadhu’ dan keluasan ilmu beliau merupakan inspirasi bagi kita semua agar selalu semangat untuk belajar agama serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari...,” tulis Edy Rahmayadi di Instagram.

“Selamat Ulang Tahun kepada Al Mukarrom Al Ustadz H. Abdul Somad Batubara, Lc., D.E.S.A., Ph.D yang ke 45 tahun, semoga diberikan umur yang panjang, kesehatan serta kekuatan dalam mengabdikan diri kepada agama, bangsa dan negara, dan senantiasa berada dalam lindungan dan Rahmat Allah SWT…Amiin YRA..Barakallah fi Umrik..,” tambahnya. (firas)

Tags:
Edy Rahmayadi Sebut UAS Ulama PanutanUlama PanutanUAS Diusir dari SingapuraDiusir dari SingapurauasDiusirsingapuraUAS UltahultahUcapkan selamat UltahUstadz Abdul Somadustadzabdul somad

Reporter

Administrator

Editor