Setelah Tidak Disambut Pejabat AS, Gilirannya Jokowi Semringah Diterima Presiden Joe Biden, Netizen: Roy Suryo Mau Twit Apa Lagi

Sabtu 14 Mei 2022, 09:21 WIB
Presiden Jokowi saat berfoto tepat di samping Presiden Joe Biden saat bersama para pemimpin negara-negara ASEAN. (foto: twitter/Jokowi Widodo @jokowi )

Presiden Jokowi saat berfoto tepat di samping Presiden Joe Biden saat bersama para pemimpin negara-negara ASEAN. (foto: twitter/Jokowi Widodo @jokowi )

"Karena itulah, saya mengajak AS untuk terus menjadi mitra strategis yang saling menguntungkan dengan ASEAN, kawasan yang sudah lebih 5 dekade menikmati perdamaian dan stabilitas," tambahnya.

Sebelumnya Jokowi menmberikan gambaran tentang acara jamuan santap malam untuk parapimpinan negara-negara ASEAN oleh Presiden Biden. 

"Menghadiri jamuan santap malam pemimpin negara ASEAN dengan Presiden Joe Biden di Gedung Putih, Kamis malam waktu setempat. Sembari membalas toast Presiden Biden, saya menyampaikan bahwa KTT Khusus ASEAN-AS merupakan momentum tepat memperkuat kemitraan ASEAN-AS," kata Jokowi.

Yang menarik, Presiden Jokowi menyinggung perang di Ukraina, tanpa menyebut Rusia. Dalam teks ini, Jokowi menjelaskan, prang di Ukraina berdampak global terutama terkait ekonomi dunia.

"Saya menyinggung perang di Ukraina yang berdampak pada ekonomi dunia, memicu kenaikan harga pangan, energi, dan inflasi," tulis Jokowi.. 

 

Presiden Jokowi saat diterima secara resmi oleh Presiden Amerika Serikat Joe Biden. (Foto: twitter/Joko Widodo @jokowi)

Lantas, pernyataan ini dilanjutkan yang mengingatkan dunia Internasional, yang kiranya secara halus juga ditujukan kepada negara-negara adidaya, tentang bahayanya hal yang menimpa Ukraina, apabila terjadi di kawasan apa yang disebut Indo-Pasifik. 

"Jika hukum internasional tak dihormati, multilateralisme ditinggalkan, maka yang terjadi di Ukraina dapat terjadi di wilayah lain, termasuk di Indo-Pasifik," tegas Presiden Jokowi.

Lantas ada sesi lain, yakni foto jamuan oleh DPR AS, yang dilakukan oleh Ketua DPR Nancy Pelosi.

"Jamuan santap siang pemimpin ASEAN oleh Ketua Dewan Perwakilan AS Nancy Pelosi dan Anggota Kongres AS di Washington DC, kemarin."

"Seusai memperkenalkan para pemimpin ASEAN, saya mengajak AS bersama menciptakan perdamaian, stabilitas dan kerjasama inklusif di Indo-Pasifik."

Unggahan foto-foto teresebut langsung diserbu netizen. Ada pendukung, ada juga yang bernada dari kubu sebelah.

Akun Husni Hadi (@HusniHa20225992) dengan positif mengharapkan negara ini berdiri sama tinggi dan duduk sama rendah dengan negara-negara lain.

Berita Terkait

News Update