"Ketika itu hujan dan tanganku penih, jadi aku mencoba dengan telingaku dan berhasil," tambahnya.
Ia juga menjelaskan mampu memegang stik selfie, kuas kaligrafi, payung, perlengkapan kebersihan hingga gantungan baju.
"Orang selalu bertanya apa itu sakit, tapi tidak sama sekali ketika aku menariknya untuk memegang sebuah barang, telingaku kembali natural seperti biasa," ungkap Ayumi.
Wanita asal Jepang itu mengaku talenta tersebut bisa jadi merupakan turunan keluarganya.
"Mungkin itu mengalir dalam keluarga, karena daun telinga ibuku juga elastis," tutup Ayumi.