Resmi! Ini Jadwal Pertandingan Tinju Nikita Mirzani Vs Dinar Candy, di Medsos Sudah Siap Adu Jotos!

Jumat 13 Mei 2022, 10:48 WIB
Jadwal pertandingan tinju Nikita Mirzani vs Dinar Candy (Foto: diolah dari instagram)

Jadwal pertandingan tinju Nikita Mirzani vs Dinar Candy (Foto: diolah dari instagram)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Tampaknya aksi saling adu jotos antar artis akan kembali hadir lagi di publik. Tak main-main, kali ini yang akan bertanding tinju adalah dua artis seksi Tanah Air, Nikita Mirzani dan Dinar Candy.

Adapun jadwal pertandingan tinju Nikita Mirzani vs Dinar Candy telah resmi diumumkan oleh pihak penyelenggara, Holywings Sports Show.

Pertandingan tinju Nikita Mirzani vs Dinar Candy akan berlangsung pada tanggal 12 Juni 2022, tempatnya di Holywings Club V Gatsu, Tebet, Jakarta Selatan. Pengumuman ini diunggah lewat akun resmi @holywingssportshow.

 

Menyiapkan pertandingan, baik Nikita Mirzani maupun Dinar Candy juga telah mengunggah video latihan tinju mereka di Instagram masing-masing. Keduanya juga saling sindir dalam video latihan mereka.

Lewat akun @Dinar_Candy, Dinar Candy mengunggah video pasca latihannya dan mengacungkan jari tengah, yang ternyata memang dimaksudkan untuk Nikita Mirzani.

Lawan aku ya 12 june heheeh, NO BACOT LET'S FIGHT !,” tulis Dinar Candy, yang kemudian dibalas Nikita Mirzani di kolom komentar.

Elo Knp nunjuk2 jari tengah?? Trs blng jng banyak bacot? Itu buat gue atau buat siapa!!!,” tulis Nikita Mirzani lewat akun @nikitamirzanimawardi_172.

 

Sementara, Nikita Mirzani juga mengunggah video latihannya dengan caption yang menyindir Dinar Candy bahwa dia tidak bisa tinju.

Setau gue tinju tuh gini deh, elo Knp lompat2 tan sih dinar  … ! Banyak gaya loe,” tulis Nikita Mirzani yang kemudian dibalas Dinar Candy di kolom komentar: “tadinya mau terbang,”.

Jadwal pertandingan tinju Nikita Mirzani vs Dinar Candy akan berlangsung pada tanggal 12 Juni 2022, tempatnya di Holywings Club V Gatsu, Tebet, Jakarta Selatan. Belum disebutkan pukul berapa tepatnya pertandingan itu akan digelar. (firas)

Berita Terkait
News Update