Dilansir dari unggahan Russia Beyond The Headlines (RBTH) di facebook, alasan mengapa wajah Jokowi terpampang dalam boneka kayu adalah Indonesia benar-benar berpengaruh di mata dunia.
Filipina
Sama seperti di Afghanistan, kunjungan Presiden Jokowi disambut hangat oleh jajaran Pemerintah Filipina. November 2017 lalu, ayah dari Kaesang Pangarep ini melakukan kunjungan kerja ke Vietnam dan Filipina.
Saat tiba di Manila, Filipina, Presiden Jokowi dikejutkan oleh penyambutan super megah. Pemerintah Filipina menyiapkan 100 penari serta anak-anak untuk menyambut kedatangan orang nomor satu di Indonesia.
Tak hanya itu, media lokal The Manila Times juga pernah membuat karikatur Presiden Jokowi melawan seekor naga dengan latar belakang Presiden Filipina Rodrigo Duterte membawa bendera putih, yang diibaratkan sebagai perlawanan Indonesia terhadap China ketika Filipina menyerah.
Amerika Serikat
Negara adikuasa dunia ini juga menyiarkan kekagumannya pada Presiden kelahiran 21 Juni 1961 itu. Awalnya, pujian dilayangkan oleh mantan Presiden Obama ketika bertemu dengan Jokowi, ia merasa tersanjung dan mengapresiasi kinerja Kepala Negara Indonesia selama ini.
Setelah itu, majalah paling populer di Amerika Serikat, TIME, menjadikan potret Presiden Jokowi sebagai gambar sampulnya. Redaksi TIME pun menuliskan headline “A NEW HOPE,” yang artinya adalah harapan baru.
Dalam profil yang ditulis oleh majalah TIME, mereka memuji kesederhanaan Jokowi ketika memilih duduk di kursi kelayang bukan pes ekonomi pesawat Garuda Indonesia. TIME pun menyebutkan bahwa Jokowi merupakan harapan baru bagi Indonesia dan dunia.
Postingan berita yang diupload aplikasi BaBe tak ayal langsung mendapat respon beragam dari netizen. Baik yang pro dan kontra.
Salah satunya pemilik akun, mas.bro yang menyatakan turut bangga dengan sang presiden. "Keren presiden gw." Hal yang sama juga dilontarkan pemilik akun, bulan_purnama : Bikin Bangga!
Bukan hanya yang pro namun tak ketinggalan warganet yang nyinyir dengan pemberitaan tersebut. Salah satunya yang disampaikan bojoku yang menuliskan : Mereka belum pernah ngerasain harga minyak goreng mahal! Begitu lontaran nyinyir yang sama disampaikan pemilik akun boskancil : Kalau mau ambil aja!.