JAKARTA, POSTKOTA.CO.ID – Salah satu member dari girlband Girls Generation alias SNSD, Hyoyeon bawa kabar bahagia untuk kamu para penggemarnya.
Dikabarkan bahwa Hyoyeon akan rilis mini album solo dalam waktu dekat ini. Sebelumnya, member SNSD itu sudah merilis single berjudul "Second" tahun lalu.
Hyoyeon akhirnya mengunggah sebuah teaser yang membuat penggemarnya penasaran, teaser tersebut untuk mini album solo pertamanya berjudul Deep.
Seperti yang dikutip POSTKOTA.CO.ID dari laman Soompi pada pada tengah malam, Senin (2/5/2022), akun resmi sosial media SNSD mengunggah sebuah teaser yang menampilkan Hyoyeon untuk mini albumnya nanti.
Berdasarkan unggahan tersebut, bahwa mini album pertama Hyoyeon akan berjudul Deep dan dirilis pada 16 Mei 2022.
Sebelumnya, banyak penggemar yang mengira bahwa teaser tersebut pertanda akan comebacknya girlband tersebut.
Kini terungkap bahwa teaser tersebut ditujukkan ke Hyoyeon untuk perilisan mini album pertamanya.
Hal ini akan menandai perilisan selanjutnya bagi Hyoyeon dimana dirinya terakhir kali merilis single Second pada Agustus 2021. (Dimas Prasetyo)