JAKARTA, POSKOTA. CO.ID - Sejumlah serikat buruh akan menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat untuk merayakan Hari Buruh Internasional (May Day) pada Minggu (1/5/2022).
Terkait hal tersebut, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, pihaknya bakal menerapkan rekayasa lalu lintas di lokasi aksi apabila terjadi hal-hal yang diperlukan urgensinya (tentatif/situasional).
"(Rekayasa lalin) sifatnya situasional, kita lihat perkembangan di lapangan dulu seperti apa nantinya," kata Sambodo saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (1/5/2022).
Menurut Sambodo, hal itu disiapkan, sebab jumlah massa aksi yang hari ini ikut menggelar aksi demonstasi pun tidak terlalu banyak jumlahnya.
"(Situasional) karena jumlah massa juga tidak terlalu banyak," ungkap Sambodo.
Sebelumnya diberitakan, Presiden Partai Buruh, Said Iqbal mengatakan, pihaknya bersama sejumlah organisasi pendukung lain bakal menggelar aksi demonstrasi di Jakarta dalam rangka merayakan May Day 2022.
Dia menjelaskan, kegiatan May Day 2022 yang akan diselenggarakan pada Minggu (1/5/2022) itu akan dibagi menjadi dua sesi. Kegiatan pertama, yakni pukul 10.00 WIB, ratusan buruh akan menggelar aksi demonstrasi di Kantor KPU dan Bundaran HI dengan membawa 5 poin tuntutan kepada pemerintah.
"Tuntutannya pertama, kami ingin Pemilu diselenggarakan secara Jujur dan Adil (Jurdil). Kedua, tolak politik uang. Ketiga, laksanakan Pemilu sesuai dengan waktu yang berlaku, yakni di tanggal 14 Februari 2022. Keempat, turunkan harga bahan pokok, BBM, dan gak 3 Kg. Dan kelima, tolak Omnibus Law Undang-Undang Cipta Kerja (UU Ciptaker)," ujar Said dalam keterangannya, Minggu (1/5/2022).
Adapun kegiatan berikutnya, papar Said, akan dilanjutkan dengan giat May Day Fiesta pada pukul 14.30 WIB di Gedung Film Usmar Ismai, Kuningan, Jakarta Selatan.
"Dengan agenda penganugrahan pahlawan buruh Nasional untuk Marsinah yang akan diserahkan ke Marsini kakak kandung dari Marsinah. Sekaligus testimoni tentang Marsinah," tandasnya. (Adam).