Banting Setir! Adul Jual Kulit Ketupat Musiman, Raup Untung Besar

Minggu 01 Mei 2022, 13:50 WIB
Penjual kulit ketupat musiman di Pasar Jombang, Ciputat. (foto: poskota/veronica)

Penjual kulit ketupat musiman di Pasar Jombang, Ciputat. (foto: poskota/veronica)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pedagang kulit ketupat musiman di Pasar Jombang, Ciputat, Kota Tangerang Selatan meraup untung besar di momen Lebaran 2022 ini.

Dalam sehari, para pedagang kulit ketupat yang berjualan di pinggir jalan Pasar Jombang tersebut bisa menjual 50 hingga 100 ikat pada konsumen.

Adul, salah satu penjual kulit ketupat musiman mengatakan, dalam sehari dirinya mampu mendulang keuntungan hingga Rp700 ribu.

"Satu ikatnya isi 10 buah. Biasanya dijual Rp7 ribu. Tapi kalau ambil lebih dari 5 ikat dijualnya Rp6 ribu," katanya, Minggu 1 April 2022.

Adul yang biasanya bekerja sebagai tukang ojek banting setir memanfaat kan momen lebaran ini untuk berjualan kulit ketupat. 

"Sengaja berhenti dulu ngojeknya. Mau cari penghasilan tambahan karena lebih besar untuk jual kulit ketupat ini," ungkapnya.

Selain menjual kulit ketupat yang sudah jadi, Adul juga menyediakan janur kelapa pelanggan yang ingin membuat ketupat sendiri.

"Satu ikat janur dijual seharga Rp 10 ribu. Isinya ada 20 lembar," pungkasnya. (vero)

News Update