JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sesosok mayat lelaki ditemukan mengambang di Kali Sunter Jaya, Jalan Danau Sunter Barat, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Kamis (28/4/2022). Temuan jasad tanpa identitas tersebut, sempat membuat geger warga dan pengguna jalan yang melintas.
Adapun, Usman Abidin (30), warga yang pertama kali menemukan mayat tersebut, mengatakan saat itu mayat dalam posisi mengambang dan tertelungkup.
“Jadi ada orang yang tukang mancing, saya gak tau namanya siapa ngasih tahu bilang Pak itu ada mayat, udah di cek itu ada kupingnya. Jelas itu mayat,” ujarnya menirukan apa yang disampaikan saksi
Setelah memastikan benar adanya mayat, Usman pun langsung melaporkan kepada komandan satpam pertokoaan di sekitar lokasi.
“Terus saya bilang saya mah gak mau tau takut, akhirnya saya laporan ke komandan,” ungkapnya.
Pada saat dilakukan evakuasi oleh pihak pemadam kebakaran, mayat tersebut mengenakan pakaian kemeja warna biru dan celana panjang hitam.
Adapun mayat yang ditemukan berjenis kelamin laki-laki dan diperkirakan berusia 30 tahun.
“Mayatnya laki-laki, pake baju kemeja cuma gak tau kemeja panjang apa kemeja pendek,” tukasnya.
Peristiwa tersebut membuat warga sekitar lokasi berdatangan ke TKP, sehingga membuat arus lalu lintas dari arah Kemayoran menuju Sunter jadi tersendat. (CR06)