Info Viral, Kepanikan Penangkapan Rampok di Pintu Tol Pasirkoja Bandung, Warganet: Tembak aja!

Selasa 26 Apr 2022, 15:38 WIB
Penangkapan rampok di pintu Tol Pasirkoja, Bandung. (Foto/tangkapanlayar/@terangmedia)

Penangkapan rampok di pintu Tol Pasirkoja, Bandung. (Foto/tangkapanlayar/@terangmedia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Info viral sebuah video Tim Reskrim Polda Jabar melakukan penangkapan perampok di pintu Tol Pasirkoja, Bandung.

Diketahui, penangkapan perampok oleh Tim Reskrim Polda Jabar itu dilakukan, Senin (25/04/2022) sekira pukul 17.35 WIB.

Dilansir dari laman Instagram @terangmedia, terdapat video amatir penangkapan perampok yang direkam ponsel seorang penumpang dari mobil yang melintas di pintu Tol Pasirkoja.

Dalam video tersebut terlihat pihak kepolisian yang menggunakan baju preman berusaha keras dalam menangkap perampok yang berada di dalam mobil Honda Jazz silver.

Saat itu, kondisi pintu Tol Pasirkoja sedang dalam keadaan yang padat merayap lantaran antrean mobil di pintu Tol cukup padat.

Tak kunjung menyerahkan diri, si perampok itu malah berusaha kabur bahkan menabrak beberapa mobil yang sedang mengantre pembayaran pintu Tol.

 “Diam pak diam, pak, pak, diam, " tegas salah seorang petugas.

"Mobil saya nanti gimana pak (dalam kondisi ringsek)" kata pengedara lain.

"Kita dari polisi Jabar, tolong ya pak, itu perampok," terang petugas Tim Reskrim Polda Jabar.

Kemudian, terdengar pihak kepolisian beberapa kali melakukan tembakan peringatan, namun tak kunjung membuat si perampok menyerah.

Waduh! 2 Pencuri Ambil Rokok & Uang Jutaan Rupiah

Belum ada kejelasan terkait akhir dari video tersebut. Apakah si perampok berhasil ditangkap atau tidak.

Berita Terkait
News Update