"Selang kecelakaan itu, temannya minta pertolongan ke tukang sayur di duta. Jadi temennya itu sempet dikejar juga sama pelaku. Adik saya kan ditinggalin, jadi beberapa menit itu, temen saya lewat dan itu posisinya dia gak tau kalau itu (korban) adik saya. temen saya lewat, minta bantuan ke warga sekitar dibawa, dan sama warga sekitar dibawa ke rumah sakit Anna Medika," tutur Aufar.
Korban Dirujuk Ke RSUD Kota Bekasi
Dikarenakan fasilitas perawatan kurang mendukung, K yang terluka parah dirujuk ke RSUD Chasbullah Abdul Madjid untuk mendapatkan perawatan intensif.
"Iya, dari Anna Medika karena pihak anna medika fasilitasnya kurang memadai buat melakukan tindak lanjut jadi dirujuk ke RSUD Kota Bekasi," terangnya.
Aufar (24) mengungkapkan bahwa peristiwa tersebut telah dilakukan pelapor ke Mapolres Metro Bekasi Kota, dengan nomor surat LP /B/11.98/IV/2022/SPKT.