Pada menit ke-32 The Blues berhasil menyamakan skor menjadi 2-2 melalui gol dari Cesar Azpilicueta.
Setelahnya, kedua tim masih berupaya untuk menambah pundi-pundi golnya. Namun hingga turun minum skor imbang 2-2 tetap bertahan.
Masuk babak kedua, Arsenal kembali mengungguli Chelsea pada menit ke-57. Nketiah untuk kedua kalinya sukses merobek gawang Chelsea sekaligus membawa timnya memimpin menjadi 3-2.
Chelsea berusaha menyamakan kedudukan di sisa waktu yang ada. Tapi apa daya, Arsenal kembali menjauh 4-2 setelah Bukayo Saka mencetak gol melalui penalti pada menit ke-90+2.
Tidak ada lagi gol tercipta skor 4-2 untuk Arsenal bertahan hingga wasit meniupkan peluit berakhirnya pertandingan.