Viral! Video Detik-detik Pedagang Sayur Keliling Dijambret, Netizen Murka: Gw Sumpahin Mati 14 Turunan

Selasa 19 Apr 2022, 17:04 WIB
Tangkap layar aksi penjambretan korban pedagang sayur keliling di Benhil. (Ist)

Tangkap layar aksi penjambretan korban pedagang sayur keliling di Benhil. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Aksi pencurian dengan modus berpura-pura sebagai  pembeli dialami Sularmi,  wanita pedagang sayur keliling.  

Kejadian yang berlangsung pada Senin (18/4/2022) di Jl.Danau Gelinggang, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat tersebut sempat terekam CCTV dan videonya viral di media sosia (medsos).

Sebagaimana yang diunggah akun istagram @fakta.jakarta, awalnya pelaku yang menggunakan motor menghampiri korban dan memesan dua ekor ayam. 

Korban yang tidak menaruh curiga kepada pelaku pun langsung menyiapkan  pesanan yang diminta pelaku.

Nahas, saat korban tengah lengah pelaku pun langsung memanfaatkan kesempatan dengan menggasak tas korban yang berada di atas gerobak sayur. 

Korban yang mengetahui sempat mengejar pelaku, namun pelaku yang menggunakan motor sulit kekejar. Akibat kejadian, korban mengalami kerugian jutaan rupiah uang hasil jualan sayuran. 

Sementara itu, tak sedikit juga warganet atau netizen yang melihat video kejadian tersebut merasa terenyuh hingga geram dengan pelakunya. 

"Insya Allah ketangakap, sabar ya bu," tulis @bdfdanang.

"GUE SUMPAHIN YG NGAMBIL MATI 14 TURUNAN," kutip @ajiwnt

"Kalau ketangakp iris semua bagian kulitnya trus lumuri garam sama air jeruk nipis...", ucap @dhaniswirastoko. ()

Berita Terkait
News Update