Lebih Dari 1600 Tahanan Dibebaskan Junta Militer Myanmar

Selasa 19 Apr 2022, 18:00 WIB
Penjara (Sumber Ilustrasi: Unsplash/@saadchdhry)

Penjara (Sumber Ilustrasi: Unsplash/@saadchdhry)

MYANMAR, POSKOTA.CO.ID - Junta Myanmar membebaskan lebih dari 1.600 tahanan di seluruh negara tersebut.

Mereka dibebaskan pada Minggu (17/4/2022) untuk merayakan Tahun Baru Buddha yang juga disebut Thingyan.

Tidak pasti apakah yang dibebaskan adalah tahanan politik atau kriminal.

AFP mengutip stasiun televisi pemerintah Myanmar yang melaporkan sebanyak 1.619 tahanan telah diampuni dan bakal dikeluarkan. Termasuk 42 warga asing.

Radio France Internationale melaporkan kejahatan para tahanan yang dibebaskan pada Malam Tahun Baru tampaknya bukan politik.

Keluarga tahanan politik berkumpul di depan penjara Rangoon pada hari Minggu setelah mendengar berita amnesti umum. Mereka berharap anak-anak dan orang yang dicintai dibebaskan.

Tetapi harapan ini menjadi sia-sia. Tidak ada tahanan politik yang dibebaskan. ***

Berita Terkait

News Update