Bantai Southampton 6-0, Tuchel Percaya Diri Chelsea Bisa Menang Lawan Real Madrid di Liga Champions

Minggu 10 Apr 2022, 13:52 WIB
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel (Foto: Instagram/Tuchel.Cfc)

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel (Foto: Instagram/Tuchel.Cfc)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID – Manajer Chelsea Thomas Tuchel kini berada dalam suasana hati yang baik, usai beberapa waktu lalu meneggerutu akibat kekalahan dengan Real Madrid.

Chelsea baru saja memenangkan laga melawan Southampton dengan skor 6-0 pada Sabtu (9/4/2022). Pada pertandingan yang digelar di St. Mary’s Stadium, skuad Thomas Tuchel unggul 4 gol di babak pertama, dan menambah 2 gol di babak kedua.

Gol dari Marcos Alonso, Kai Havertz dan serta gol ganda masing-masing dari Mason Mount dan Timo Werner membuat keunggulan untuk Chelsea. Kemenanagan itu membuat Tuchel percaya diri Chelsea bisa menang lawan Real Madrid di Liga Champions nanti.

 

Kemenangan ini merupakan angin segar bagi Thomas Tuchel yang sebelumnya menggerutu akibat kekalahan 3-1 dari Real Madrid pada Kamis (7/4/2022).

Kekalahan di leg pertama perempat final Liga Champions, membuat Chelsea harus menyusul ketertinggalan di Santiago Bernabeu nanti.

Namun, minggu pahit untuk Thomas Tuchel diawali dengan kekalahan 4-1 melawan Brentford pada pertandingan Liga Primer Inggris, Sabtu (2/4).

Tuchel kini memuji penampilan The Blues  yang berhasil membantai The Saints. Dia mengatakan skuad Chelsea adalah grup yang spesial.

 “Saya kira itu memberitahu kita bahwa kami bukan tim yang bisa lolos dengan hasil jika input kami 90% atau 80% dari energi, komitmen dan investasi kita. Kami adalah grup yang spesial ketika kami memiliki prioritas yang tepat. Jika kami berkomitmen, jika kami bertahan dengan keberanian, jika kami memiliki sikap yang benar dan rasa lapar yang tepat dan kami memenangkan tantangan,” kata Tuchel, dikutip dari Sportskeeda pada Minggu (10/4).

 

Tuchel menyoroti bahwa The Blues bertahan dengan berani dan melakukan hal yang benar. Ini mungkin menyinggung cara bermain Chelsea, dimana lini belakang dicurigai jadi penyebab kekalahan melawan Madrid.

Menyusul kekalahan itu, Tuchel keluar dan memaki-maki timnya dengan kata-kata kasar yang cukup langka dari pelatih Jerman itu.

Timnya tampaknya bereaksi terhadap kritik dari pelatih mereka dengan kemenangan yang mengesankan. Kemenangan itu akan mengisi tim dengan kepercayaan diri menjelang minggu penting bagi The Blues.

Tuchel akan terus menyentuh kepercayaan diri kelompoknya yang akan memotivasi para pemainnya menjelang pertemuan besar melawan Los Blancos.

 “Jika kami memiliki prioritas yang jelas, ini adalah fondasi kami untuk kemudian menunjukkan kualitas. Kemudian kami adalah grup yang kuat dan grup pemain khusus yang memiliki hak untuk percaya pada diri kami sendiri,” kata Tuchel.

 

“Tidak ada yang perlu malu, tetapi kami bukan grup mewah yang datang dengan prioritas kualitas dan lihat apakah kami bisa lolos dengan investasi dan komitmen 80% atau 90% di semua aspek permainan. Inilah yang dikatakannya kepada saya,” tambahnya.

Chelsea menghadapi tugas besar untuk mencoba membalikkan kekalahan 3-1 mereka dari Madrid di Santiago Bernabeu pada Rabu (13/4/2022). Namun, usai bantai Southampton 6-0, Tuchel percaya diri Chelsea bisa menang lawan Real Madrid. (Firas)

Berita Terkait

News Update