Ya Allah! Puluhan Hektar Sawah di Kota Serang Gagal Panen, Akibat Banjir di Awal Maret 2022

Jumat 08 Apr 2022, 12:49 WIB
Terdampak Banjir, 33 Hektar Sawah di Kota Serang Gagal Panen (foto: poskota/ luthfi)

Terdampak Banjir, 33 Hektar Sawah di Kota Serang Gagal Panen (foto: poskota/ luthfi)

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Serang Sony August mengatakan, usulan bantuan bagi sawah yang puso dimaksudkan untuk meringankan beban para petani yang terdampak banjir.

Dia berharap BTT cair di bulan ini atau bulan depan untuk membantu para petani.

Sony berharap para petani yang sawahnya terdampak banjir sehingga menyebabkan puso bisa bersabar dengan musibah ini. Dia juga berharap para petani tetap melakukan persiapan musim tanam.

“Mudah-mudahan bantuannya bermanfaat, bisa untuk melaksanakan sesuai jadwal tanamnya,” katanya.

Sony mengatakan, bantuan untuk para petani ini akan disalurkan kepada kelompok tani. Dari kelompok tani, kemudian akan didistribusikan kepada para petani yang sawahnya terkena puso akibat banjir. (Luthfillah) 

Berita Terkait

News Update