ISRAEL, POSKOTA.CO.ID - Pasukan keamanan Israel menembak mati seorang warga palestina yang membunuh dua orang di sebuah bar di Tel Aviv pada hari Jumat, (8/4/2022).
Menteri Pertahanan, Benny Gantz mengatakan Israel akan memperluas operasinya melawan “gelombang teror” dan bahwa para penyerang serta mereka yang mengirim mereka akan membayar dengan “harga yang mahal”.
Petugas menemukan pelaku bersembunyi di dekat sebuah masjid di Jaffa, di selatan Tel Aviv. Pelaku tersebut tewas selama baku tembak dengan petugas Israel, kata badan keamanan Israel, Shin Bet.
Shin Bet mengidentifikasi penembak itu sebagai warga negara Palestina berusia 28 tahun yang berasal dari Jenin.
Dilansir dari reuters.com, Kamis malam waktu setempat, pada awal akhir pekan di Israel, penyerang memasuki sebuah bar di jalan utama Tel Aviv dan mulai menembak, serangan tersebut menewaskan dua orang dan melukai tiga orang lainnya sebelum pelaku melarkan diri.