Marshel dengan rekannya.(Instagram/@marshel_widianto)

Seleb

Terseret Kasus DeaOnly Fans, Komika Marshel Malah Banjir Dukungan 

Kamis 07 Apr 2022, 11:07 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Misteri komedian berinisial M yang disebut sebagai pembeli konten video porno Dea Onlyfans, Akhirnya terungkap.

Marshel Widianto telah membenarkan dan meminta maaf atas perbuatannya itu, melalui media sosial miliknya. Meski begitu, nampaknya warganet dan seluruh Selebritis yang berteman dekat dengannya tidak mempermasalahkan hal itu.

Bahkan, tak sedikit dari mereka malah memberikan dukungan padanya. Hal itu terlihat dari akun Instagramnya, pada Kamis, (7/4/2022).

Marshel Widianto, tengah membagikan sejumlah ucapan semangat yang dilontarkan pada dirinya  Usai komika itu angkat bicara, dan membenarkan ucapan Kombes Pol Auliansyah Lubis Direktur Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya yang menyebut komikas inisial M diduga terlibat menjadi salah satu pembeli konten Dea Onlyfans. 

"Semangat bang @marshel_widianto, namanya juga laki normal wajar nakal dikit, " tulis akun @agungprdnputra seperti dikutip melalui insta story yang dibagikan Marshel

"Semangaaat @marshel_widianto, " tulis akun @aanstory

" Adikku cintah, " ucap akun @adjisdoaibu dengan emoticon peluk 

Pada unggahan lainnya, sejumlah selebriti ternama juga ikut memberikannya dukungan. 

"Kerikil kehidupan, saya tetap menjadi Marshel maniaaa," tulis akun @Dennycagur

"Sayangkuuu, sayangg bangett, " tulis akun @celine_evangelista dengan emoticon cium

Melihat banyaknya dukungan yang diberikan padanya, tentu membuat Marshel Widianto sangat terharu dan senang. Bahkan ia juga menanggapi dengan mengatakan terimakasih sebagai tanda bersyukurnya.  

"Pada banyak yang sayang sama gue, makasii yah, " tulisnya dengan emoticon haru (CR08)

Tags:
Terseret Kasus DeaOnly FansKomika MarshelMalah Banjir Dukungan

Administrator

Reporter

Administrator

Editor