BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Ketua DPRD Kota Bekasi resmi berganti tongkat kepemimpinan, dari sebelumnya dipimpin oleh Chairoman J Putro kini diemban oleh Saifuddaulah pada, Rabu (06/04/2022) sore.
Keduanya merupakan kader dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera atau PKS.
Pergantian ketua DPRD kota Bekasi tersebut telah dilakukan dari rapat paripurna yang dilakukan di gedung DPRD Kota Bekasi.
"Yang pertama saya menggantikan chairoman, tentunya kita akan membangun kembali administrasi dan juga konsultasi hingga kita ingin membangun kebersamaan dalam rangka ingin meningkatkan kinerja legislatif kedepan," ujar Saifudaullah kepada wartawan di Gedung DPRD Kota Bekasi, Jawa Barat.
Ia menyampaikan dengan sisa waktu masa jabatan sejak 2022-2024, berharap agar aspirasi dari masyarakat dapat diterima dan diterapkan untuk kemajuan pembangunan sesuai visi dan misi Kota Bekasi.
"InsyaAllah aspirasi dan tentunya akan kita tampung hal-hal yang kemudian bisa didiskusikan menjadi solusi terbaik bagi kota bekasi dalam mewujudkan apa yang sudah tertuang dalam visi dan misi kota bekasi," ungkapnya.
Merespon hal itu, Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, mengungkapkan adanya sinergitas baik apa yang dilakukan oleh kepemimpinan ketua sebelumnya dengan sekarang.
"Saya kira apa yang dilakukan oleh pak ketua DPRD yang lama dilanjutkan sehingga harapannya sinergitas kolaborasi dan yang namanya pemerintah itu kan tidak lepas, ada eksekusi ada legislatif," ujar Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.
Tri sapaan akrabnya menilai, meski berganti kepemimpinan dari kursi Ketua DPRD, kebersamaan antar lembaga dapat terjalin.
Hal itu dikarenakan masih banyak tugas yang harus diselesaikan, terlebih Kota Bekasi juga masih menghadapi pandemi Covid-19.
"Jadi keberhasilan pemerintah yaitu kebersamaan sehingga diharapakan kondusifitas, saling mendorong, tentunya harapannya banyak PR yang harus kita lakukan, apalagi kemarin kita menghadapi Covid-19, tadi juga disampaikan ada LKU kinerja utama kita juga ada yang belum selesai dan itu saya kira menjadi tantangan dan chalange untuk bisa mengakhiri 2023," pungkasnya. (ihsan fahmi)