JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aktivitas berpuasa seharian bukan hanya mengistirahatkan perut untuk mencerna, namun juga mengistirahatkan mulut dari mengunyah, menelan dan merasakan makanan.
Tidak adanya aktivitas mulut selama berpuasa dapat menyebabkan masalah pada mulut, seperti bau mulut. Walaupun terlihat kecil, namun ini akan berdampak pada kepercayaan diri.
Saat puasa, kondisi mulut menjadi kering dan menyebabkan kuman penyebab bau mulut bisa lebih mudah berkembang biak. Bau mulut saat puasa sebenarnya wajar terjadi, namun jika bau mulutnya sangat tajam tentu membuat orang yang di sekitar kita tidak nyaman.
Penyebab Bau Mulut saat Berpuasa
Salah satu penyebab bau mulut adalah berkurangnya volume air liur (saliva) di dalam mulut. Saat berpuasa, kondisi rongga mulut menjadi kering karena tidak ada makanan yang dikunyah dan minuman yang masuk ke dalam mulut.
Hal itu menyebabkan air liur yang juga berfungsi sebagai antiseptik alami, lebih sedikit diproduksi untuk menghambat pertumbuhan bakteri penyebab bau mulut.
Cara Mengatasi Bau Mulut
Bau mulut tentu akan mengganggu kepercayaan diri. Hal itu perlu diatasi dengan melakukan beberapa cara berikut.
Minum Air Mineral
Minumlah air mineral yang cukup sekitar 1,5-2 liter setiap hari saat berpuasa. Anda bisa membagi waktunya sebanyak tiga kali, misalnya saat buka puasa, sebelum tidur, dan juga saat sahur.
Heboh! Harga Pertamax Dikabarkan Akan Naik Mulai April
Dengan begitu, Anda bisa menjaga kondisi mulut supaya tidak kering, yang bisa menyebabkan bau mulut. Selain itu, air mineral juga bisa bantu membersihkan sisa makanan berbuka atau sahur yang menempel pada sela-sela gigi.