Stadion klub sepak bola Chelsea 'Stamford Bride' London, Inggris(sumber foto: wikipedia)

Sepak Bola

Pemilik Chelsea Akan Berganti, 4 Kandidat Harus Membuat Rencara Pembangunan Stadion Stamford Bridge

Selasa 29 Mar 2022, 10:30 WIB

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Empat calon pemilik baru Chelsea telah diberi tenggat waktu untuk mengajukan tawaran final mereka untuk membeli klub asal London tersebut tetapi, mereka harus menampilkan rincian pembangunan kembali stadion Stamford Bridge dalam kesepakatannya.

Empat calon pembeli Chelsea telah diberi tenggat waktu sampai 11 April untuk mengajukan tawaran akhir mereka.

Saat ini, Raine Group sebagai pihak yang ditunjuk sebagai kuasa jual klub telah mengidentifikasi empat penawar terpilih yang masuk dalam proses akhir dan mereka sekarang harus membuat penawaran terperinci hanya dalam waktu dua minggu, dikutip berdasarkan Mirror, Selasa (29/3/2022).

Empat calon pembeli ini diketahui sebagai Todd Boehly, Sir Martin Broughton, Keluarga Ricketts, dan Stephen Pagluica.

Mereka semua telah diberitahu bahwa harus berkomitmen untuk menghabiskan dana sebesar 1 miliar pounds di masa depan dan berjanji untuk pembangunan kembali stadion klub, Stamford Bridge.

Tetapi, mereka akan ditawari kesempatan untuk membuat tawaran yang lebih baik dan mengajukan lebih banyak detail tentang pembangunan stadion yang dipandang sebagai kunci dalam setiap penawaran.

Saat ini, Stamford Bridge memiliki kapasitas sebesar 40.000 tempat duduk bahkan dengan kekayaan Roman Abramovich tidak dapat menyelesaikan masalah pembangunan stadion yang dipandang sebagai batu sandungan utama dalam penjualan apapun karena hak milik diberikan kepada Pemilik Lapangan Chelsea (Chelsea Pitch Owner).

Keempat calon pemilik baru Chelsea harus menjelaskan rencana mereka untuk pengembangan stadion baru dengan Abramovich yang menghargai klub sekitar 3 miliar pounds.

Tags:
Stamford BrideChelseaPemilik Baru Chelsea

Administrator

Reporter

Administrator

Editor