Atasi Kemacetan, Pemkot Jakarta Timur Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Raya Bekasi

Selasa, 29 Maret 2022 05:55 WIB

Share
Uji coba rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Bekasi (simpang Jalan Dr KRT Radjiman Widyodiningrat) Jakarta Timur. (gambar: sudin kominfotik jaktim).
Uji coba rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Bekasi (simpang Jalan Dr KRT Radjiman Widyodiningrat) Jakarta Timur. (gambar: sudin kominfotik jaktim).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Bekasi, tepatnya di simpang Jalan Dr KRT Widyodiningrat, Cakung, Jakarta Timur.

Kepala Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Dody Setiyono menyampaikan, rekayasa lalu lintas bertujuan guna mengurai kemacetan yang terjadi di lokasi tersebut.

"Uji coba rekayasa lalu lintasnya penutupan akses simpang dan penonaktifan APILL (alat pemberi isyarat lalu lintas) atau lampu lalu lintas di Jalan Raya Bekasi (simpang Jalan Dr KRT Radjiman Widyodiningrat), disesuaikan dengan pengaturan lalu lintas," ungkap Dody melalui keterangannya, Senin (28/3/2022).

Pelaksanaan uji coba rekayasa lalu lintas itu berlangsung selama sepekan, dimulai Rabu (30/3/2022) hingga Rabu (6/4/2022).

"Rekayasa dimulai pukul 06.30 sampai 10.00 WIB, selanjutnya arus lalu lintas kembali normal," ujar Dody.

Adapun mekanisme rekayasa lalu lintas pertama, semua jenis kendaraan di Jalan Dr KRT Radjiman Widyodiningrat dari arah selatan (Buaran) menuju ke timur (Exit Tol Cakung Barat) dialihkan berputar balik melalui U-Turn Krama Yudha.

 

Lihat juga video “Ratusan Masyarakat Serbu Operasi Pasar Migor Curah di PIR”. (youtube/poskota tv)

Kedua, semua jenis kendaraan di Jalan Raya Bekasi dari arah barat (Pulogadung) menuju ke selatan (Buaran) dialihkan berputar balik melalui U-Turn Bizpark.

Dody mengimbau kepada pengguna jalan dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu–rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan, serta mengutamakan keselamatan di jalan. (ardhi)

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar