PSI Dukung e-Voting di Pemilu 2024, Alasannya Karena Hemat Uang Rakyat dan Ramah Lingkungan

Senin 28 Mar 2022, 15:27 WIB
Juru Bicara Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI, Sigit Widodo. (ist)

Juru Bicara Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI, Sigit Widodo. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mendukung penggunaan sistem pemungutan suara elektronik alias e-voting dalam pemilihan umum, baik di Pemilu 2024 maupun di Pilkada serentak.

Demikian disampaikan juru bicara Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI, Sigit Widodo, Senin (28/3/2022).

Menurut PSI, penggunaan sistem e-Voting jauh lebih murah dan efisien ketimbang model pemungutan suara manual yang sudah digunakan  Indonesia sejak Pemilu 1955.

“Penggunaan sistem e-voting akan mengurangi biaya logistik Pemilu secara signifikan. Bisa menghemat uang rakyat dan bisa digunakan untuk anggaran pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19,” tegas Sigit.

Selain penghematan uang rakyat, e-Voting akan meminimalisir terjadinya korupsi pengadaan perlengkapan pemungutan suara dan hasil Pemilu dapat diketahui dalam waktu yang jauh lebih cepat.

“Ini akan menghindari konflik dan polarisasi berkepanjangan saat menanti kepastian hasil pemungutan suara seperti pada beberapa Pemilu terakhir,” kata Sigit.

PSI juga menyoroti e-Voting yang lebih ramah lingkungan karena tidak memerlukan ratusan juta surat suara pada tiap tingkatan Pemilu.

“Sebagai bonus, kita akan mengurangi penebangan jutaan pohon untuk mencetak kertas suara,” ujar Sigit.

Masih menurut Sigit, pemungutan suara secara elektronik akan memperkecil peluang terjadinya kecurangan dalam perhitungan suara.

“Model pemungutan yang digunakan sekarang sangat rentan dicurangi dalam perjalanan perhitungan manual dari tingkat TPS sampai ke KPU pusat. Sistem digital jauh lebih aman,” tegasnya. 

Terkait masalah keamanan dan kepercayaan pada sistem e-Voting, PSI menilai teknologi yang ada saat ini sudah matang dibandingkan beberapa tahun silam.

Berita Terkait

News Update