Ayo! Peringati Hari Meteorologi ke-72 yang Jatuh Hari Ini, 23 Maret 2022, Begini Caranya

Rabu 23 Mar 2022, 11:37 WIB
Ilustrasi langit. (Foto/freepik)

Ilustrasi langit. (Foto/freepik)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hari Meteorologi jatuh pada hari ini, Rabu, 23 Maret 2022. Tahun ini merupakan peringatan Hari Meteorologi ke-72.

Adapun tema Hari Meteorologi ke-72, yaitu "Early Warning and Early Action, and spotlights the vital importance of Hydrometeorological and Climate Information for Disaster Risk Reduction".

Tema tersebut bertujuan sebagai kampanye pencegahan, kesiapsiagaan, dan respons yang lebih baik dalam penanggulangan bencana.

Berdasarkan kutipan Poskota.co.id dari laman resmi WMO, Rabu (23/3/2022), Hari Meteorologi ini memperingati mulai berlakunya konvensi pembentukan Organisasi Meteorologi Dunia atau World Meteorological Organization (WMO), pada tanggal 23 maret 1950..

WMO adalah salah satu organisasi yang berada di bawah naungan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB).

Meteorologi adalah ilmu yang berhubungan dengan prakiraan cuaca. Segala hal terkait cuaca termasuk pada kajian ilmu meteorologi.

Layanan Meteorologi dan Hidrologi menampilkan kontribusi penting untuk keselamatan dan kesejahteraan masyarakat dan dirayakan. 

Meterologi telah dipelajari selama ribuan tahun. Namun, baru sejak abad ke-18 kemajuan signifikan telah dicapai dalam meteorologi.

Berkat komputer dan satelit di abad ke-20, keakuratan prediksi cuaca telah meningkat pesat. Sebelum penggunaan komputer, prakiraan cuaca sangat bergantung pada data historis.

Bahkan, orang terdahulu menggunakan astrologi pada satu waktu untuk memprediksi cuaca.

Sebagai informasi, setiap tanggal 23 Maret, Organisasi Meteorologi Dunia merilis informasi mengenai iklim dunia. Mereka juga mengedukasi masyarakat tentang kejadian penting dalam meteorologi, seperti pemanasan global, perubahan iklim, dan peningkatan frekuensi bencana alam.

Parah! Bertahun-tahun Jalanan Rusak Terbengkalai, Truk Klinker di Lebak Sampai Terguling

News Update