Stres Putus Cinta? Ini 5 Cara Mengatasi Kesedihannya!

Selasa 22 Mar 2022, 09:57 WIB
Ilustrasi kesedihan. (Foto: ist/canva)

Ilustrasi kesedihan. (Foto: ist/canva)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sebuah hubungan percintaan pasti membutuhkan perjuangan. Namun, jika hubungan percintaan sudah tak dapat lagi dipertahankan hingga berujung putus cinta, pastilah ini bukanlah menjadi pengalaman yang menyenangkan.

Berbagai emosi menggebu-gebu untuk diluapkan. Ada beberapa orang yang mungkin dapat menerima keadaan dengan mudah dan cepat, lalu kembali melanjutkan hubungan dengan yang lain.

Namun, ada juga sebagian orang yang pasti merasakan depresi karena putus cinta. Dunia seakan berantakan jika orang yang kita cintai dengan mudahnya pergi meninggalkan.

Rasa sedih dan emosi sudah pasti menggebu-gebu dibarengi dengan kekecewaan.

Putus cinta menjadi suatu hal yang dapat menimbulkan rasa kecewa yang teramat dalam. Dari rasa kecewa yang luar biasa itulah banyak dampak buruk yang terjadi, terutama pada kesehatan.

Dikutip dari instagram @halodoc, Selasa (22/3/2022), terdapat beberapa dampak putus cinta bagi kesehatan dan cara mengatasinya.

Menurut ahli, efek fisiologis dari patah hati bisa menyebabkan dampak buruk bagi fisik dan psikis. Di antaranya:

1. Kecemasan kronis
2. Meningkatnya hormon kortisol / hormon stres
3. Menurunnya kualitas sistem imun

Setelah mengetahui dampak buruk yang terjadi, yuk kita simak cara untuk mengatasi kesedihan karena putus cinta.

1. Ekspresikan rasa sedihmu

Rasa sedih dan kecewa sudah pasti akan sangat terasa menyakitkan di hati. Menjadi suatu hal yang normal dan wajar ketika kita merasakan sedih saat putus cinta.

Parah! Bertahun-tahun Jalanan Rusak Terbengkalai, Truk Klinker di Lebak Sampai Terguling

Berita Terkait
News Update