Pendeta Juanedi Pertanyakan Allah Orang Islam, Sebut 90 Persen Muslim Indonesia Itu Bodoh

Senin 21 Mar 2022, 06:38 WIB
Pendeta Junaedi. (Foto: YouTube Ganiez Julian).

Pendeta Junaedi. (Foto: YouTube Ganiez Julian).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belum usai kegaduhan soal pernyataan pendeta Saifuddin, kini publik kembali diramaikan dengan video khotbah pendeta Junaedi yang mempertanyakan Allah orang Islam.

Video ini sejatinya rekaman lawas yang kembali beredar di media sosial. Dalam video yang diunggah oleh Channel youtube Ganiez Julian itu, pendeta Junaedi menyebut bahwa 90 persen muslim Indonesia itu bodoh.

Awalnya dia memaparkan perbedaan definisi Allah dalam agama Kristen dengan Islam.

Menurut penafsirannya, Allah dalam agama Kristen merupakan firman dan roh, sedangkan dalam Islam, dia menyebut Allah adalah zat.

“Orang kristen (menganggap) Allah itu adalah firman, Allah itu adalah roh. Konsep orang islam, Allah itu zat, nah saudara mesti tahu ya!,” kata pendeta Junaedi dalam video berjudul 'Artis Pindah Agama Ini Sebut 90 Persen Orang Islam Indonesia Bodoh’ itu.

Pendeta Junaedi kemudian mempertanyakan definisi zat yang dimaksud dalam konsep Islam tersebut. Bagi dia, konsep ini tidak lebih jelas dibanding konsep yang diyakini dalam ajaran Kristen.

“Kalau gitu beda gak? beda! kita firman dan roh, dia zat, nah sekarang kalau zat, zat apa?!,” ujarnya.

Tanpa memberikan penjelasan mengenai zat, pendeta Junaedi menyindir pengetahuan yang dimiliki umat muslim.

“Nah dengan pengetahuan itu kita mengerti, kalau pintar ya gamau, nah untuk pintar kan kita perlu belajar!,” kata dia.

Tak berhenti di situ, pendeta Junaedi bahkan menyebut 90 persen muslim di Indonesia itu bodoh. Meski begitu, dia tak menyinggung apakah bodoh yang dimaksud berkaitan dengan konsep ketuhanan yang dia pertanyaan tadi.

“Orang islam tuh rata-rata saudara, 90 persen di Indonesia itu bodoh semua!,” katanya.(*)

Berita Terkait
News Update