Fasilitas Saudi Aramco Diserang Kelompok Houthi Yaman

Senin 21 Mar 2022, 23:00 WIB
Yahya Sarie

Yahya Sarie

ARAB SAUDI, POSKOTA.CO.ID - Fasilitas-fasilitas utama Saudi Aramco menjadi sasaran kelompok Houthi di Yaman pada Minggu (20/3/2022).

Terutama pabrik desalinasi dan gas alam di Riyadh dan Yanbu.

Juru Bicara Militer Houthi Brigadir Yahya Sarie menyebutkan bahwa serangan itu mencakup serangan rudal balistik dan bersayap serta pesawat-pesawat nirawak. Ini adalah bagian dari operasi yang lebih besar yang disebut "Mematahkan Blokade".

Dia mengatakan tahap pertama operasi itu menyasar fasilitas Saudi Aramco.

Pada tahap berikutnya menyasar lokasi vital dan penting di propinsi Abha, Khamis Mushait, Jizan, Samtah dan Dhahran Al Janub.

Dia menyebut serangan itu sebagai pembalasan atas blokade dan agresi yang tidak adil terhadap rakyat Yaman.

Menurut pihak berwenang Arab Saudi, beberapa fasilitas yang menjadi sasaran itu termasuk pabrik gas cair Aramco di Pelabuhan Laut Merah Yanbu, pembangkit listrik di barat daya negara itu, fasilitas desalinasi di Al Shaqeeq di pantai Laut Merah, fasilitas minyak Aramco di kota perbatasan selatan Jizan, dan sebuah SPBU di kota Khamis Mushait.

Dilansir dari VOA, serangan itu tidak menimbulkan korban jiwa tetapi merusak rumah dan kendaraan sipil.

Tingkat kerusakan infrastruktur dan fasilitas energi Arab Saudi masih belum jelas.

Perang di Yaman meletus tahun 2014 setelah kelompok Houthi yang didukung Iran merebut ibu kota Sanaa dan menyapu sebagian besar wilayah di utara.

Arab Saudi dan negara-negara Arab lainnya melancarkan kampanye udara yang menghancurkan pada tahun 2015 untuk mengusir kelompok Houthi dan memulihkan pemerintah yang diakui secara internasional.

Tetapi bertahun-tahun kemudian perang telah menjadi jalan buntu yang menelan banyak korban jiwa.

Hal ini menciptakan salah satu krisis kemanusiaan terburuk di dunia. PBB baru-baru ini memperkirakan ratusan ribu orang telah tewas karena krisis ini. ***

Berita Terkait

Tiongkok: NATO Seharusnya Dibubarkan

Selasa 22 Mar 2022, 22:00 WIB
undefined
News Update