Karim Benzema, striker Real Madrid (foto: twitter/realmadrid)

Sepak Bola

Preview El Clasico Real Madrid vs Barcelona

Sabtu 19 Mar 2022, 20:38 WIB

SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Laga big match akan tersaji pada pekan ke-29 La Liga Spanyol saat Real Madrid menjamu Barcelona di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (21/3/2022) dini hari WIB.

Duel bertajuk El Clasico ini boleh dibilang bakal berlangsung menarik. Pasalnya baik Real Madrid maupun Barcelona memiliki misi berbeda.

Real Madrid saat ini berada di jalur perburuan juara La Liga. Los Blancos masih nyaman duduk di puncak klasemen dengan koleksi 66 poin, selisih 10 angka dari Sevilla di posisi kedua.

Sementara itu secara hitung-hitungan, Barcelona sebenarnya masih memiliki kans menyabet gelar La Liga musim ini. 

Namun secara realistis, mengamankan posisi empat besar adalah target yang harus dilakukan Blaugrana.

Barcelona kini bertengger di peringkat ketiga dengan koleksi 51 poin. Selisih dua angka dari Real Betis yang menempati posisi kelima.

Kedua tim sedang dalam tren positif jelang bersua. Real Madrid selalu meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhirnya.

Teranyar, tim asuhan Carlo Ancelotti baru saja menaklukan Real Mallorca dengan skor 3-0 pada Selasa (15/3/2022).

Pun dengan Barcelona, pasukan Xavi Hernandez meraih hasil gemilang dengan tidak terkalahkan dari 11 pertandingan terakhir.

Pada Jumat (18/3/2022), Barcelona baru saja memastikan diri lolos ke babak perempat final Liga Europa usai menyingkirkan Galatasaray.

Xavi raihan tersebut bisa menjadi modal berharga Barcelona untuk menatap laga melawan Real Madrid.

"Dan Anda bisa mengatakan bahwa kami berada di tempat yang bagus (menghadapi El Clasico)," ujar Xavi dikutip dari Marca.

"Tapi itu tidak berarti apa-apa, saya telah melihat itu berkali-kali sebelumnya. Ini akan sangat sulit. Ini akan sulit," lanjutnya.

Di sisi lain pemain Real Madrid, Toni Kroos mengatakan laga El Clasico kali ini ibarat sebuah final bagi timnya. 

Kroos pun berharap dukungan para pendukung Real Madrid bisa membuat dia dan rekan satu timnya termotivasi pada laga nanti.

"Pertandingan seperti  Clasico  pada hari Minggu juga merupakan final," pungkas dia.

“Yang bisa saya lakukan adalah meminta bantuan mereka (pendukung),  ini adalah pertandingan yang sangat penting bagi kami dan seperti biasa, kami akan memberikan segalanya," tambah dia.

Pada pertemuan pertama Oktober tahun lalu, Real Madrid berhasil mengalahkan Barcelona dengan skor 2-1.

Dalam laga ini Real Madrid diprediksi akan memasang Karim Benzema sebagai ujung tombak. Striker asal Prancis itu akan ditemani Vinicius Junior dan Rodrygo di kedua sisi sayap.

Sedangkan Xavi diperkirakan bakal memasang Adama Traore, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Ferran Torres di lini penyerangan.

Perkiraan susunan formasi kedua tim:

Real Madrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Militao, Nacho, Alaba; Casemiro, Modric, Kroos; Rodrygo, Vinicius, Benzema.

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Alves, Araujo, Pique, Alba; Busquets, Pedri, Frenkie de Jong; Ferran, Aubameyang, Traore

Tags:
real madridbarcelonala-liga

Reporter

Administrator

Editor