INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Pertandingan tunda pekan ke-20 Liga Inggris akan menghadirkan laga Everton vs Newcastle United. Laga ini akan berlangsung Jumat (18/03/2022), kick off pukul 02.45 WIB, di stadion Goodison Park.
Berikut ini link live streaming Everton vs Newcastle United lengkap dengan preview pertandingan, head to head, dan prediksi susunan pemain. Link streaming bisa dilihat di akhir artikel ini.
Di laga sebelumnya, The toffes kalah 1-0 oleh Wolverhampton Wanderers di pertandingan pekan lalu, Sementara untuk pasukan Eddie Howe telah kalah dari Chelsea dengan skor 1-0.
Everton saat ini menuduki peringkat ke-17 dengan 22 poin dan berada di posisi terancam zona degradasi. Sedangkan Newcastle kini berada di peringkat 14 dengan 31 poin.
Akan tetapi The Magpies belum mengalami kebobolan lebih dari satu gol dalam pertandingan tandang nya dengan tim papan atas sejak awal musim tahun 2022.
Prediksi Line Up Everton vs Newcastle United:
Everton (4-3-3): Pickford, Coleman, Godfrey, Keane, Mykolenko, Allan, Doucouré, Gray, van de Beek, Richarlison, Gordon
Pelatih: Frank Lampard
Newcastle United (4-3-3): Dúbravka, Schär, Burn, Lascelles, Manquillo, Targett, Almirón, Murphy, Guimarães, Longstaff, Wood
Pelatih: Eddie Howe
Head to Head Everton vs Newcastle United:
5 Laga Terakhir Everton vs Newcastle United
(2022/02/09) Newcastle United 3-1 Everton (Liga Inggris)
(2021/01/30) Everton 0-2 Newcastle United (Liga Inggris)
(2020/11/01) Newcastle United 2-1 Everton (Liga Inggris)
(2020/01/22) Everton 2-2 Newcastle United (Liga Inggris)
(2019/12/28) Newcastle United 1-2 Everton (Liga Inggris)
5 Laga Terakhir Everton
(2022/03/13) Everton 0 - 1 Wolverhampton (Liga Inggris)
(2022/03/08) Tottenham Hotspur 5 - 0 Everton (Liga Inggris)
(2022/03/04) Everton 2 - 0 Boreham Wood (liga Champions)
(2022/02/27) Everton 0 - 1 Manchester City (Liga Inggris)
(2022/02/19) Southampton 2 - 0 Everton (Liga Inggris)
5 Laga Terakhir Newcastle United
(2022/03/13) Chelsea 1 - 0 Newcastle United (Liga Inggris)
(2022/03/11) Southampton 1 - 2 Newcastle United (Liga Inggris)
(2022/03/05) Newcastle United 2 - 1 Brighton Hove Albion (Liga Inggris)
(2022/02/26) Brentford 0 - 2 Newcastle United (Liga Inggris)
(2022/02/19) West Ham United 1 - 1 Newcastle United (Liga Inggris)
Prediksi Skor Everton vs Newcastle United
Dilansir dari laman situs Sportmole, prediksi skor keduanya akan berakhir dengan kemenangan The Magpies : Everton 0-2 Newcastle United.
Mengingat sangat sulit untuk Everton dengan keyakinan pada saat ini yang diakibatkan juga Calvert Lewin di khawatirkan kebugaran nya untuk laga nanti.
Everton harus berhasil meraih 3 poin menghadapi Newcastle pada dini hari nanti, karena mereka harus berhasil keluar dari peringkat bawah klasemen untuk mengamankan posisi mereka agar tidak menempati posisi Degradasi pada musim ini.
Link Live Streaming Everton vs Newcastle United:
Link live streaming Everton vs Newcastle United di laga tunda ke-20 Liga Inggris tersedia pada tautan di atas. Pertandingan Everton vs Newcastle United akan berlangsung pada Jumat (18/3/2022), kick off pukul 02.45 WIB. (Putut Ainnurochman)