Ngamuk di RSUD Kabupaten Bekasi, Bocah 11 Tahun Penyandang Obesitas Kembali ke Rumahnya, Keluarga: Butuh Penanganan Mental

Senin 14 Mar 2022, 01:26 WIB
Rafka Adi Putra saat ditemani orang tuanya Samin dan Punih di depan teras rumahnya di kampung Blendung, Kecamatan Babelan. (ihsan fahmi)

Rafka Adi Putra saat ditemani orang tuanya Samin dan Punih di depan teras rumahnya di kampung Blendung, Kecamatan Babelan. (ihsan fahmi)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Bocah 11 tahun penyandang disabilitas seberat 115 Kilogram bernama Rafka Adi Putra asal Babelan Bekasi, kini telah kembali ke rumahnya usai dirujuk ke RSUD Kabupaten Bekasi. Jumat (11/03/2022) lalu.

Saidah, kakak tertua dari Rafka Adi Putra mengungkapkan, bila adiknya tersebut tak lagi berada di RSUD Kabupaten Bekasi.

Hal itu dikarenakan, Putra bocah penyandang Obesitas kerap mengamuk di RSUD kabupaten Bekasi, saat menjalani perawatan.

"Dia anaknya gitu pindah pindah, nggak tenang, tidurnya dibangku, tapi di rumah sakit tidurnya telentang nggak nyaman, dibujuk-bujuk untuk bertahan, kita tahan sambil nunggu hasil (penanganan) ke luar," ujar Saidah kepada Poskota, Minggu (13/03/2022).

Saat hasil pemeriksaan kondisi Putra keluar, dan segera diarahkan ke ruang rawat inap, Putra bersih keras tak mengiyakan hal tersebut.

Dan akhirnya dibawa kembali ke rumahnya.

"Setelah (hasil pemeriksaan) keluar, dan dibawa ke rawat inap, dia nggak mau kita juga bingung. Kita nggak bisa nemani dia, saya kepikiran orang tua," keluh Saidah.

Saidah mengungkapkan bila ada kondisi mental Putra sedikit terganggu, hingga ada satu momentum, Putra harus mengganti infusan akibat ulahnya.

"Banyak sempat berontak, itu selang infus karena banyak gerak, Sampe 3 atau 4 kali ganti copot terus," ucapnya.

Ulah Putra tak hanya berada di RSUD Kabupaten Bekasi saat menjalani perawatan, saat kembali kerumah dan berada di dalam ambulans, Putra kerap menggedor gedor dan membuang barang yang ada di dekatnya.

"Itu di dalam mobil ambulans, sopirnya geleng geleng kepala, apa yang ada di dalam mobil ambulans dilempar lemparin," ucapnya.

Berita Terkait

News Update