Viral, Antrean Panjang Operasi Minyak Goreng di Pesanggerahan Bikin Warganet Emosi: Allahuakbar, Pemerintah Sadar Woy!

Jumat 11 Mar 2022, 12:26 WIB
Antrean panjang Operasi Minyak Goreng yang digelar Polsek Pesanggerahan. (Foto/tangkapanlayar)

Antrean panjang Operasi Minyak Goreng yang digelar Polsek Pesanggerahan. (Foto/tangkapanlayar)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan antrean warga untuk membeli minyak goreng yang diadakan di wilayah Pesanggerahan, Jakarta Selatan, Minggu (7/3/2022) kemarin.

Diketahui, peristiwa tersebut terjadi di Polsek Pesanggerahan, yang memang sedang mengadakan Operasi Minyak Goreng.

Video viral tersebut menunjukkan warga rela antre panjang untuk mendapatkan kupon pembelian. Bahkan, beberapa warga telah datang di lokasi sejak pukul 04.00 WIB pagi hari.

Berdasarkan informasi, Operasi Minyak Goreng tersebut sebenarnya diadakan, sejak Jumat (5/3) hingga Minggu (7/3). 

Antrean tersebut terjadi lantaran antusiasme warga sekitar, saat mendengar adanya Operasi Minyak Goreng yang diadakan Polsek Pesanggerahan.

Seorang wanita yang merekam antrean panjang tersebut merasa emosi sekaligus sedih melihat warga yang harus mengantre minyak goreng sampai harus seperti itu.

Chelsea Terancam Kehilangan Pemasukan Uang Akibat Sanksi Pembekuan Aset Abramovich

“Ya Allah Pemerintah, Astaghfirullahaladzim. Panjang bener ngantrenya, itu beli guys, beli gak minta padahal, tapi segini panjangnya, udah kayak ngantre sembako gratis. Allahuakbar, mau jadi apa tahun ini, Pemerintah woy, sadar, melek woy!,” kata wanita yang merekam antrean panjang tersebut dengan intonasi marah.

Terkait Operasi Minyak Goreng itu, diketahui, Polsek Pesanggerahan menyediakan stok 3.600 liter minyak, yang terdiri dari 1.800 minyak kemasan 2 liter. (Ibriza Fasti Ifhami)

Berita Terkait

News Update