Terungkap! Ternyata Dua Pelaku Tindak Kejahatan Jalanan yang Diciduk Polisi Merupakan Penjahat Spesialis

Kamis 10 Mar 2022, 22:42 WIB
Para pengendara motor dan sepeda di jalanan. (instagram@jktinfo)

Para pengendara motor dan sepeda di jalanan. (instagram@jktinfo)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kedua pelaku tindak kejahatan di Senayan Jakpus telah ditangkap Polres Metro Jakarta Pusat ternyata sering menjalankan aksi penjambretan di jalanan.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan menyebut para pelaku merupakan kelompok spesialis.

Berdasarkan pemeriksaan, kedua pelaku telah melakukan kejahatan serupa di beberapa tempat.

“Kedua pelaku tersebut sering melakukan tindak kejahatan di beberapa tempat di Jakarta, terhitung sejak Sabtu (26/2/2022) di Pancoran, Jakarta Selatan dengan kasus penjambretan satu buah handphone samsung.” ucap Mantan Juru Bicara Polda Sulsel ini.

Pada hari Minggu (27/2/2022) di Jalan Pakubuwono, Jakarta Selatan terjadi hal serupa.

"Mereka melakukan  penjambretan dengan hasil iphone 11 warna gold," ucap Kombes Endra Zulpan.

Belum jera, pelaku terus menjalankan aksi jambretnya pada Senin (28/2/2022) di Jalan Mayestik, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, juga mendapatkan hasil iphone 11 warna hitam.

Perlu diketahui, ini merupakan tiga kejahatan sebelumnya yang berdekatan.

Paparan kasus tersebut mengartikan para pelaku sangat aktif melakukan kejahatan mereka.

Menurut pengakuan dari pelaku, hasil dari aksi kejahatannya, handphone yang dijambret kemudian dijual dan uangnya digunakan untuk membeli barang haram.

"Hasil kejahatan tersebut handphonenya dijual dan uangnya dibelikan sabu. Kedua pelaku setelah melakukan aksi kejahatannya, kecenderungan membeli sabu," tandas Zulpan. (cr02)

News Update