Hari Ini, Pohon dan Menara Antena Radio Roboh di Jagakarsa Akibat Angin Kencang

Sabtu 05 Mar 2022, 18:49 WIB
Sejumlah Pohon Tumbang dievakuasi Petugas. (ist)

Sejumlah Pohon Tumbang dievakuasi Petugas. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Angin kencang dan hujan deras hari ini sebabkan pohon tumbang dan menara antena radio roboh di Jalan Nangka I RT 04/05 Kelurahan Tanjung Barat, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (5/3/2022), pukul 14:16 WIB.

Menurut Perwira Piket Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Agus Sukoco menuturkan Damkar Jagakarsa menginstruksikan anggota rescue untuk meluncur menindaklanjuti laporan warga bahwa terjadi menara antena radio roboh di Jalan Nangka I Tanjung Barat.

"Setiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) anggota koordinasi dengan warga setempat, menurut ketua RT setempat menara tidak berizin, sehingga tidak dimungkinkan untuk dievakuasi karena sudah bersentuhan dengan aspek hukum,” ucap Agus dalam keterangannya.

Kemudian area lalu lintas di lokasi tidak terganggu atau lancar, anggota menyarankan ke Ketua RT dan LMK agar berkoordinasi dengan pihak Satpol PP untuk eksekusi menara tidak berizin pemerintah.

Selain itu Pohon Tumbang juga menimpa di dekat Kantor Kelurahan Kebagusan Jalan Kebagusan Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, sekira pukul 14:00 WIB.

Di Jalan Albayinah Kav DKI RT 09/06 Kelurahan Cipedak Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, juga terjadi pohon pete tumbang menimpa jalanan dan meinmpa warung kopi di lokasi kejadian sekira pukul 13:55 WIB.

Sementara itu di Jalan Sadar Raya RT 01/03, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, pohon angsana sekira 30 cm tumbang ke jalanan raya mengaikbatkan lalu lintas terhalang oleh pohon tumbang.  

“Petugas sudah mengevakuasi pohon tumbang," pungkasnya. (adji)

Berita Terkait

News Update