Angin Kencang Sebabkan Pohon Tumbang di Jalan Abdul Majid, hingga Tutup Akses Jalan 

Sabtu 05 Mar 2022, 14:39 WIB
Ilustrasi pohon tumbang di Jakarta Selatan. (dok.poskota)

Ilustrasi pohon tumbang di Jakarta Selatan. (dok.poskota)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Angin kencang disejumlah wilayah Jakarta, seperti di Jalan Abdul Majid, Kelurahan Cipete Selata, Jakarta Selatan, mengakibatkan pohon besar tumbang, Sabtu (5/3/2022). 

Tumbangnya pohon tersebut, juga mengakibatkan akses jalan di lokasi tersebut tertutup.  Beruntung, kejadian yang berlangsung sekitar pukul 13.00 WIB tersebut tidak menimbulkan korban luka maupun jiwa.

Lurah Cipete Selatan, Fuad menuturkan, pihaknya membenarkan adanya insiden robohnya pohon tersebut. 

Dan hingga berita ini diturunkan, petugas gabungangan masih melakukan penanganan evakuasi batang pohon. "Siap sedang penanganan oleh Damkar dan PPSU," ucap Lurah dikonfirmasi. (Adji)
 

Berita Terkait

News Update