JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komplotan perampok beraksi di sebuah toko elektronik di kawasan Depok, Jawa Barat. Dalam aksinya pelaku melakukan penyekapan kepada orang-orang yang ada di dalam toko.
Kriminolog Josias Simon mengatakan pelaku diduga telah berpengalaman melakukan aksi perampokan tersebut.
Selain itu, pelaku kemungkinan juga telah menguasai target lokasi yang akan dijarah dengan memahami pintu keluar masuk.
"Ya tampaknya pelaku menguasai target lokasi toko (akses masuk keluar)," ujarnya ketika dikonfirmasi, Selasa (1/3/2022).
Alasan lain kemungkinan pelaku sudah berpengalaman karena pelaku berusaha menghilangkan jejak dengan mengambil rekaman CCTV.
"Selain itu kemungkinan besar telah menjajaki situasi baik jumlah maupun aktivitas dini hari di sekitarnya," paparnya.
Menurut Josias, adanya kamera pengawas di dalam toko dan di toko lainnya dapat mengungkap kegiatan dan aktivitas perampokan yang terjadi.
"Pengawasan elektronik (CCTV toko lain) dalam kawasan pertokoan itu ikut mengungkapkan identitas dan kegiatan perampokan yang terjadi," imbuhnya.
Lihat juga video “Niat Hati Ingin Bertemu Perempuan, Pria Ini Ditemukan Tak Sadarkan Diri di Hambalang”. (youtube/poskota tv)
Untuk itu, dia mengimbau kepada masyarakat agar melakukan antisipasi secara individu, komunal maupun memanfaatkan teknologi pengawasan.
"Karena menjelang puasa dan Lebaran umumnya jumlah kejahatan meningkat," tutupnya. (pandi)