TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Sebuah minimarket di kawasan Tigaraksa, Tangerang, tiba-tiba ramai diserbu pembeli minyak goreng murah hingga antrean mengulur ke jalanan, Senin (28/2/2022).
Sejumlah ritel atau minimarket di kawasan Tangerang, mulai kembali menyediakan minyak goreng dengan harga sesuai yang ditetapkan pemerintah, yakni Rp14 ribu per liter atau Rp28 ribu per dua liter.
Seperti di salah satu ritel, kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Kecamatan Tigaraksa, yang kembali menyediakan minyak goreng kemasan.
Alhasil, ritel itu pun diserbu pembeli yang mayoritas adalah ibu-ibu rumah tangga.
Bahkan, terjadi antrean panjang hingga mengular ke luar jalanan.
Salah seorang pembeli, Ina mengatakan, ia sudah mengantre selama 30 menit untuk mendapatkan satu kemasan minyak goreng dengan ukuran 2 liter.
"Udah ada 30 menit nunggu, belum masuk juga ke dalam alfamartnya, soalnya diminta antre," katanya, Senin (28/2).
Minyak goreng yang ia beli akan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, mengingat saat ini minyak goreng cukup langka.
"Mau buat masak di rumah, soalnya kan ini susah didapetnya, kebetulan ada ya dibeli. Kalau di warung ada yang jual cuma harganya mahal," ujarnya.
Sementara itu, salah seorang pegawai ritel, Azis mengatakan, bagi setiap warga yang ingin membeli minyak goreng, akan diminta untuk mengantre, hal ini mencegah kerumunan di dalam toko.
"Yang mau beli minyak harus ngantri, nanti pas di kasir baru dikasih minyaknya, jatah satu orang itu satu kemasan isi dua liter," ungkapnya.
Meski demikian, ia tidak mengetahui secara pasti, jatah yang diberikan pihak gudang kepada setiap toko dalam penjualan atau pendistribusian minyak goreng. (Veronica Prasetio)