INGGRIS, POSKOTA.CO.ID – Oriol Romeu sukses mengantar Southampton menang atas tamunya Norwich City 2 gol tanpa balas di Saint Mary’s Stadium, Sabtu, (26/2) dini hari.
Gol yang tercipta lewat Che Adams dan Oriol Romeu membawa Southampton unggul 2-0 dan membuat The Saint naik peringkat sembilan melewati Brington & Hove Albion.
Peluang pertama setelah peluit babak pertama dibunyikan, didapatkan oleh Norwich City pada menit ke-11 lewat tembakan kaki kanan Josh Sargent dari luar kotak pinalti yang berhasil di gagalkan oleh kiper Angus Gun.
Gol pembuka bagi The Saint lewat kaki Adams pada sembilan menit terakhir sebelum peluit panjang babak pertama dibunyikan, gol yang tercipta lewat umpan silang Tino Livramento yang di eksukusi dengan baik oleh Adam membuat skor berubah menjadi 1-0.
Southampton memiliki dua kesempatan untuk memperlebar keunggulan lewat Mohammed Salisu dan juga Kyle Walker.
Namun, peluang tersebut berhasil dipatahkan oleh mantan kiper Southampton Angus Gunn skor tidak berubah hingga peluit panjang babak pertama dibunyikan dengan skor 1-0 keunggulan untuk Southampton.
Norwich yang tidak tinggal diam memiliki peluang besar untuk menyamakan kedudukan lewat Grant Hanley, namun sayangnya masih meleset dari sasaran.
Oriol Romeu memastikan kemenangan 2-0 atas Norwich berkat tembakan cantik Romeu dari tepi kanan kotak pinalti. Skor tidak berubah hingga peluit panjang babak ke-2 dibunyikan dengan skor akhir 2-0 memberikan Southampton meraih poin penuh.
Pertandingan yang terjadi Sabtu, (26/2) dini hari sukses membuat Southampton naik ke peringkat 9 dengan perolehan 35 poin memepet Tottenham Hotspur dengan perolehan 39 poin.
Berkunjung Ke Makam Embah Uyut Kranggan, Makam yang Melegenda di Bekasi
Kekalahan Norwich dini hari kala mereka bertemu Southampton dengan skor akhir 2-0 membuat Norwich turun dari peringkat 19 ke peringkat 20 membuat Norwich semakin terpuruk di zona degradasi. (Raynold Ciputra)