BEKASI, POSKOTA.CO.ID – Satu rumah kontrakan di Jalan Piteng, RT03/04, Kelurahan Bojong Menteng, Rawa Lumbu, Bekasi, ludes terbakar, Selasa (22/2/2022) malam.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Aceng Sholahuddin mengatakan awal laporan warga adanya kebakaran itu diterimanya pukul 17.30 WIB.
"Pelapor yaitu warga bernama Fauzan, sore itu petugas kami telah berada di titik api pukul 17.45 WIB," terang Aceng, dalam keterangan tertulisnya.
Menurutnya, penyebab kebakaran rumah kontrakan tersebut diduga dari kompor yang meledak.
"Di duga sementara kebakaran terjadi saat pemilik rumah lupa mematikan kompor saat memasak air," ungkapnya
Sementara itu, sebanyak 2 unit mobil Damkar di kerahkan ke lokasi untuk memadamkan kebakaran. Dan api pun dapat padam sekitar pukul 18.30 WIB.
Beruntung tidak ada korban luka maupun jiwa akibat peristiwa kebakaran tersebut. Adapun pemilik rumah, kini mengungsi ke kerabat terdekat.
"Korban jiwa maupun luka nihil, namun dampak berat dari bangunan kontrakan dan warung tersebut membuat 4 keluarga mengungsi," pungkasnya
Adapun, kerugian materi akibat kebekaran mencapai 500 juta rupiah. (Ihsan Fahmi)