Gegara Kipas Angin Korslet, Satu Rumah di Pondok Ungu Permai Bekasi Dilalap Sijago Merah

Sabtu 19 Feb 2022, 09:18 WIB
Petugas Damkar Kota Bekasi saat memadamkan api di lokasi kejadian, Sabtu (19/02/2022) dini hari. (Ist)

Petugas Damkar Kota Bekasi saat memadamkan api di lokasi kejadian, Sabtu (19/02/2022) dini hari. (Ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Sebuah rumah hangus terbakar diduga adanya korsleting listrik yang beralamat di Perumahan Pondok Ungu Permai Blok AM 7 No.6 RT 012 RW 012 Kelurahan , Kaliabang Tengah, Kecamatan, Bekasi Utara. Sabtu (19/02/2022) dini hari.

Kepala dinas pemadam kebakaran Kota Bekasi, Aceng Sholahuddin mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pukul 00.30 WIB.

"Seorang warga bernama Iwan melaporkan kejadian tersebut, dan 15 menit kemudian petugas damkar telah berada di lokasi titik api," ujar Kadisdamkar Kota Bekasi, Aceng Sholahuddin dalam keterangan tertulis nya, Sabtu (19/02/2022) pagi.

Menurut Aceng, peristiwa tersebut bermula, ketika petugas mendapatkan laporan dari warga bahwa telah terjadi kebakaran di daerahnya, dan api diduga dari korsleting listrik kipas angin di kamar tidur.

Untuk mengevakuasi dan memadamkan api, Damkar Kota Bekasi menerjunkan Lima unit armada di lokasi Kejadian.

"Selesai penanganan Pukul 01.30 WIB, Korban Luka dan jiwa nihil, untuk kerugian ditaksir mencapai Rp.20 juta," pungkasnya (Ihsan Fahmi)

Berita Terkait
News Update