Diadaptasi dari Novel, Film Garis Waktu Segera Tayang, Catat Tanggal Mainnya!

Jumat 18 Feb 2022, 03:10 WIB
Film diadaptasi dari novel karya Fiersa Besari dengan judul "Garis Waktu" segera tayang. (foto: instagram@mdpictures_official)

Film diadaptasi dari novel karya Fiersa Besari dengan judul "Garis Waktu" segera tayang. (foto: instagram@mdpictures_official)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID Film Garis Waktu yang disutradarai oleh Jeihan Angga Pradana akan tayang pada 24 Februari 2022 di seluruh bioskop Indonesia.

Film garapan MD Pictures dan Dapur Film ini diadaptasi dari novel dan lagu karya Fiersa Besari dengan judul yang sama. 

Diperankan oleh tiga pemeran utama yaitu, Reza Rahadian yang berperan sebagai Sena, Michelle Ziudith sebagai April, dan Anya Geraldine sebagai Sanya. 

Film dengan genre drama romantis ini mengisahkan tentang Sena yang hidup sebatang kara yang membiayai hidupnya menjadi penyanyi di kafe. 

Kemudian, kehidupan Sena berubah saat ia bertemu dengan April yang membuatnya jatuh cinta. Namun, April yang berasal dari keluarga bangsawan kaya raya, membuat hubungan keduanya ditentang dan tidak mendapatkan restu. 

Hal tersebut membuat kedua orang tua April membawanya ke luar negeri untuk kuliah. Sena yang saat itu sedang merintis karier sebagai penyanyi bertemu dengan produser musik yang bernama Sanya. Namun, kehadiran Sanya juga membuat hubungan keduanya semakin mengalami hambatan.

Yang menarik dari film ini adalah latar tempat yang diambil adalah Yogyakarta dan Anya Geraldine kembali berperan sebagai orang ketiga, sebagaimana yang terlihat di trailer dan official poster film Garis Waktu. (adinda salsabila)
 

Berita Terkait
News Update