Selamat! Senegal Jadi Juara Afrika untuk Pertama Kali Usai Menang Adu Penalti Lawan Mesir

Senin 07 Feb 2022, 08:40 WIB
Senegal jadi juara afrika untuk pertama kali, foto : tangkapan layar twitter @liverpoolfc

Senegal jadi juara afrika untuk pertama kali, foto : tangkapan layar twitter @liverpoolfc

AFRIKA, POSKOTA.CO.ID – Senegal jadi juara Afrika untuk pertama kali setelah menang 4-2 melawan Mesir di babak adu penalti di ajang Africa Cup of Nations (Afcon).

Pertandingan yang menyajikan duel antara bintang Liverpool, Mohamed Salah dan Sadio Mane itu diselenggarakan di Paul Biya Stadium, Olembe, Kamerun, pada Senin (7/2/2022).

Gol pamungkas Sadio Mane di babak adu penalti sukses antarkan Senegal merasakan gelar juara Afrika. Sementara rekan setimnya Mohamed Salah harus puas jadi juara 2 di Afcon tahun ini.

 

Tangkapan layar twitter @liverpoolfc, Sadio Mane antarkan Senegal jadi juara Afcon 2022

 

Kekalahan ini membuat Mohamed Salah menangis di akhir pertandingan. Ia harus mendapat pengalaman yang sama seperti kekalahan melawan Kamerun di final Afcon tahun 2017.

Dilansir dari Daily Mail, kemenangan ini juga menjadi jawaban dari pelatih Senegal, Aliou Cisse pada publik di Afcon 2022. Pasalnya sang pelatih punya kenangan pahit saat masih jadi pemain dan kalah melawan Kamerun di final 2002 lewat adu penalti.

 

Tangkapan layar twitter @liverpoolfc, penampilan Mohamed Salah di piala afrika di apresiasi Liverpool

 

Mesir tampil kurang efektif dan jimat mereka Mohamed Salah juga tampil kurang memuaskan. Tercatat mesir hanya ciptakan 7 tembakan dan hanya 3 diantaranya yang on target.

The Pharaoh juga harus tampil tanpa kehadiran sang pelatih Carlos Queiroz yang diskors di ruang ganti.

Di sisi lain Senegal tampil dengan 58% penguasaan bola, 13 tembakan, dan 8 diantaranya on target.

Meskipun berhasil cetak gol kemenangan, Sadio Mane juga sempat gagal mengeksekusi tendangan penalti di awal pertandingan.

Penalti yang diberikan untuk Senegal di menit ke-7 disia-siakan Mane usai Mohamed Abdelmonem menjatuhkan bek kiri Saliou Ciss di menit ke-5.

 

Salah melakukan percakapan panjang lebar dengan sang kiper Mohamed Abou Gabal sebelum Mane mengambil alih tendangan penalti. Gabaski sukses gagalkan penalti yang menjadi penalti ke-10 yang gagal di turnamen.

Pergerakan Ismaila Sarr di sayap kanan menyebabkan masalah bagi Mesir meski umpan silang mendatarnya gagal dikonversi Mane di dua kesempatan.

Lalu Salah memotong dari sisi kanan sempat berikan ancaman pada Senegal dan memaksa penyelamatan bagus dari Mendy.

Permainan berlanjut ke babak kedua dimana Senegal aktif melancarkan serangan. Namun peluang dari Famara Diedhio maupun Mane berhasil digagalkan kiper mesir Gabaski secara berurutan.

Peluang Mesir lewat sundulan dari Marwan Hamdi melebar. Sementara di babak pertama perpanjangan waktu, Gabaski kembali melakukan penyelamatan bagus untuk menggagalkan upaya pemain pengganti Senegal, Bamba Dieng.

 

Peforma penjaga gawang dari kedua tim sangat baik dalam pertandingan ini.

Mesir harus banyak-banyak berterima kasih pada sang kiper Mohamed Abou Gabal karena berhasil bertahan dari gempuran Senegal. Ia sukses membawa timnya hingga babak adu penalti yang menguras energi.

Penjaga gawang Senegal, Edouard Mendy juga sukses membuat penyelamatan dari tendangan pemain tengah Mohanad Lasheen saat adu penalti.

Penyelamatan tersebut memberikan Sadio Mane kesempatan untuk menciptakan gol kemenangan untuk Senegal.

Senegal sukses jadi juara Afrika untuk pertama kali di ajang Afcon usai menang adu penalti melawan Mesir. Kendati demikan, secara peforma Senegal tercatat membuang banyak peluang dalam pertandingan tersebut.

Berita Terkait
News Update