AFRIKA, POSKOTA.CO.ID – Sadio Mane berhasil melepaskan gol kemenangan pada final Africa Cup of Nations (Afcon) pada Senin (7/2/2022).
Mohamed Salah menangis di akhir pertandingan. Pasalnya, Mesir harus mengulangi sejarah yang sama seperti kekalahan melawan Kamerun di final Afcon tahun 2017.
Salah kembali harus mengubur impiannya menjadi juara Afcon tahun ini. Sementara Mane, rekan setimnya di Liverpool bernasib berbeda.
Dilansir dari Daily Mail, Sadio Mane cetak gol kemenangan lewat tendangan adu penalti. Senegal berhasil meraih piala Afrika untuk pertama kalinya dengan skor adu penalti 4-2 atas Mesir.
Senegal berhasil menahan imbang sang juara tujuh kali dengan hasil 0-0 hingga babak perpanjangan waktu di Paul Biya Stadium, Olembe, Kamerun.
Kendati demikian, Mane juga sempat gagal mengeksekusi tendangan penalti yang diberikan untuk Senegal di menit ke-7. Peluang ini disia-siakan Mane usai Mohamed Abdelmonem menjatuhkan bek kiri Saliou Ciss.
Salah melakukan percakapan panjang lebar dengan sang kiper Gabaski sebelum Mane mengambil alih tendangan penalti. Gabaski sukses gagalkan penalti yang menjadi penalti ke-10 yang gagal di turnamen.
Mesir juga harus berterima kasih pada peforma kiper mereka Gabaski karena menjaga gawang Mesir dari gempuran Senegal hingga babak adu penalti.
Kemenangan ini juga menjadi jawaban dari pelatih Senegal, Aliou Cisse pada publik. Sebab Cisse punya kenangan pahit saat bermain menjadi kapten dan kalah melawan Kamerun di final 2002 lewat adu penalti.
Mesir tampil kurang efektif dan jimat mereka Mohamed Salah juga tampil kurang memuaskan. Tercatat mesir hanya ciptakan 7 tembakan dan hanya 3 diantaranya yang on target.
The Pharaoh juga harus tampil tanpa kehadiran sang pelatih Carlos Queiroz yang diskors di ruang ganti.
Di sisi lain Senegal tampil lebih beringas dengan 58% penguasaan bola, 13 tembakan, dan 8 diantaranya on target.
Pertandingan berlangsung imbang hingga babak adu penalti. Sadio Mane lepaskan gol kemenangan untuk Senegal atas Mesir dengan skor 4-2, rekan setimnya di Liverpool, Mohamed Salah harus menerima kekalahannya lagi.