Wagub DKI Ariza Minta Warga Tak Anggap Enteng Omicron: Sudah Ada yang Meninggal

Minggu 30 Jan 2022, 17:30 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. (foto: poskota/ cahyono)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. (foto: poskota/ cahyono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta warganya untuk tidak menganggap enteng Covid-19 varian Omicron,  karena telah menelan korban jiwa.

"Sekalipun Omicron tidak berbahaya seperti varian Delta tapi jangan dianggap enteng karena ada kasus Omicron yang meninggal di Jakarta sekalipun memang ada komorbid," ujarnya, Minggu (30/1/2022).

Ariza sapaan akrabnya menyampaikan, saat ini kasus Omicron di Jakarta telah menjangkit 2.526 orang.

Dikatakannya, saat ini penularan dari transmisi lokal sangat tinggi yaitu mencapai 1152 orang atau 44 persen dari jumlah total.

"Ini sebentar lagi terbalik, sebelumnya kasus impornya yang besar sekarang yang lokal," cetusnya.

Untuk upaya menekan angka penularan Covid-19, Pemerintah Provinsi DKI terus meningkatkan pengawasan pada unit-unit kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Dan bila terjadi pelanggaran pada unit kegiatan maka akan dikenakan sanksi tegas sesuai dengan aturan yang berlaku.

"Tingkatkan berbagai fasilitas tenaga, monitoring pengawasan evaluasi dan Satgas-Satgas terus dioptimalkan kembali dihadirkan kembali semuanya. kemudian dilakukan rapat-rapat evaluasi rutin dan berkala," pungkasnya. (yono)


 

Berita Terkait
News Update