Adanya Dua Rumah Warga Mendadak Ambruk, BPBD Lebak Sebut Rawan dan Minta Warga Mengosongkan Rumahnya

Jumat 28 Jan 2022, 18:43 WIB
Rumah milik warga Desa Cilangkap yang mendadak miring hampir roboh. (Foto: yusuf)

Rumah milik warga Desa Cilangkap yang mendadak miring hampir roboh. (Foto: yusuf)

BPBD memprediksi tanah akan terus bergerak. Hal itu ditinjau dari hasil kajian sementara dan kasus serupa yang terjadi di daerah Jampang, Lebak.

"Kami lebih memikirkan gambaran yang lebih besar, apa akan seperti ini saja atau berdampak pada wilayah di seberangnya," ujarnya.

Sementara ini, pihaknya mengimbau kepada warga yang berada di wilayah bantaran sungai tersebut untuk berhati-hati, khususnya untuk kedua rumah itu. BPBD Lebak minta warga untuk mengosongkan rumahnya terlebih dahulu.

"Kita sudah berikan bantuan kedaruratan kepada pemilik kedua rumah itu, dan juga mengimbau kepada mereka untuk mengosongkan rumahnya terlebih dahulu, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan," pungkasnya. (Yusuf Permana)

News Update